Rekapitulasi KPU: Mulyadi-Ali Mukhni Menang di Padang Pariaman

MULYADI ALI MUKHNI

Bapaslon Mulyadi-Ali Mukhni mendaftar ke KPU Sumbar (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Padang Pariaman menyelesaikan rekapitulasi penghitungan perolehan suara lewat rapat pleno terbuka yang berakhir, Rabu (16/12/2020) di Hall IKK Parit Malintang. Dalam rekapitulasi itu, pasangan Mulyadi-Ali Mukhni mendapatkan suara tertinggi.

Komisioner KPU Kabupaten Padang Pariaman Ory Sativa mengatakan pleno terbuka dimulai pada hari selasa tanggal 15 Desember 2020 pukul 11.30 WIB dan berakhir pada hari Rabu tanggal 16 Desember 2020 pukul 02.49 WIB.

"Sudah kita selesaikan lewat rapat pleno baik untuk bupati dan wakil bupati maupun calon gubernur dan wakil gubernur, kita sudah umumkan," katanya, Kamis (17/12/2020).

Penghitungan didapatkan berdasarkan data dari seluruh kecamatan di Padang Pariaman. Penghitungan ini juga diikuti oleh saksi-saksi dari semua calon dan juga Bawaslu.

Berdasarkan hasil pleno diketahui pasangan gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Mulyadi-Ali Muhkni meraih suara terbanyak dengan 65.091 suara. Sementara pasangan nomor urut 2 Nasrul Abit-Indra Catri mendapatkan sebanyak 33.214 suara.

Kemudian pasangan nomor urut 3 Fakhrizal-Genius Umar mendapatkan 25.420 suara. Sedangkan pasangan nomor urut 4 Mahyeldi-Audy Joinaldy meraih 34.212 suara.

Perolehan tersebut berdasarkan 157.937 suara sah. Sementara surat suara yang tidak sah sebanyak 68.85. Total suara keseluruhan 164.822. (Rahmadi/ABW)

Baca Juga

Kantor Wali Nagari Singguliang di Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) disegel warga, Selasa (23/4/2024)
Wali Nagari Diduga Pelaku Asusila Sesama Jenis di Padang Pariaman Akhirnya Mengundurkan Diri
Kantor Wali Nagari Singguliang di Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) disegel warga, Selasa (23/4/2024)
Kantor Wali Nagari di Padang Pariaman Disegel Warga, Buntut Dugaan Asusila Sesama Jenis
Jembatan Surau Belo yang berada di Korong Tanjuang Mutuih, Nagari Koto Dalam Barat, Kabupaten Padang Pariaman, rusak berat.
Jembatan Penghubung 3 Kecamatan di Padang Pariaman Rusak Berat Diterjang Luapan Sungai
Breaking News: Mantan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni Meninggal Dunia
Breaking News: Mantan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni Meninggal Dunia
Abrasi pantai terjadi Korong Keramat Jaya, Nagari Manggopoh Palak Gadang, Kecamatan Ulakan Tapakih, Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar,
Gelombang Tinggi Sebabkan Abrasi Pantai di Padang Pariaman
Angin Kencang Robohkan Pagar Tambak Udang Warga Padang Pariaman
Angin Kencang Robohkan Pagar Tambak Udang Warga Padang Pariaman