Penyebab Tanah Longsor di Ngarai Sianok Bukittinggi

Penyebab Tanah Longsor di Ngarai Sianok Bukittinggi

Longsor di Ngarai Sianok (Foto: tangkap layar Ig Sudutbukittinggi)

Langgam.id-Tanah longsor menerjang dinding pada bukit lokasi wisata Ngarai Sianok di Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar), pada Sabtu (11/12/2021) sore. Video penampakan longsor itu juga viral di berbagai media sosial.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bukittinggi, Ibentaro Samudra mengatakan kejadian tersebut terjadi sore pada puku 15:00 WIB.

"Memang terjadi longsor, lokasi persis di Ngarai Sianok, Guguak Tabek Sarojo Belakang Balok. Penyebab di perkirakan karena intensitas hujan yang tinggi,"katanya saat dihubungi langgam.id, Minggu (12/12/2021).

Ibentaro menambahkan, akibat hujan dengan intensitas tinggi juga membuat air mengendap didalam tebing bukit, sehingga menurutnya membuat lapisan tanah tebing terlepas yang mengakibatkan longsor.

"Dampak dari longsor ini membuat tersumbatnya aliran Sungai Sianok, dan saat ini masyarakat dan pihak terkait sedang berupaya membersihkan material longsor,"jelasnya.

Longsor ini tidak mengakibatkan jatuhnya korban, namun masyarakat disana sudah diminta waspada.

Lebih lanjut, ia meminta masyarakat yang berdomisili disekitaran tebing bukit Ngarai Sianok untuk tetap waspada beberapa hari kedepan.

"Tetap waspada, khusus masyarakat yang tinggal atau berdomisili di bibir Ngarai.  Karena cuaca hujan di Bukittingi masiih tinggi,"katanya. (*/Rhm/M Afdal Afrianto)

Baca Juga

Musibah longsor terjadi di jalur Padang-Solok, tepatnya di bawah Tugu Bingkuang pada Selasa (7/5/2024) sekitar pukul 13.30 WIB.
Akses Jalan Padang-Solok Lumpuh Total Akibat Longsor, 1 Mobil Terseret Material
Survei Spektrum Politika: Elektabilitas Andre Rosiade Dekati Mahyeldi, Berpeluang Kalahkan Petahana
Survei Spektrum Politika: Elektabilitas Andre Rosiade Dekati Mahyeldi, Berpeluang Kalahkan Petahana
Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri pada Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Saiful Mujab mengatakan, bahwa pihaknya terus
PPIH Embarkasi Padang Berangkatkan 6.592 Jemaah Haji Tahun Ini
Padang masuk ke dalam delapan kota di Indonesia menjadi pilihan masyarakat untuk menikmati masa tua. Hal itu berdasarkan survei GoodStats
Triwulan I/2024: BPS Catat Ekonomi Sumbar Tumbuh 4,37 Persen, Masih di Bawah Nasional
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
KAI, kereta padang pariaman
Gubernur Sumbar: Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Api Sudah Masuk RPJP