Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Personel Polres Bukittinggi Dibekali Pelatihan

Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Personel Polres Bukittinggi Dibekali Pelatihan

Para personel Polres Bukittinggi mengikuti pelatihan pelayanan prima. (Foto: KW/langgam.id)

Langgam.id - Polres Bukittinggi mengadakan pelatihan pelayanan prima kepada personel yang bertugas pada fungsi pelayanan, Selasa (6/4/2021).

Pelatihan ini gelar di aula Mapolres Bukittinggi yang dikuti oleh personel Polres Bukittinggi yang bertugas seperti di pelayanan SPKT, SIM dan SKCK di polres maupun di polsek.

Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara mengatakan, tujuan dilaksanakannya pelatihan ini, sebagai bentuk peningkatan kualitas sumber daya personel Polres Bukittinggi. Yaitu dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya pada unit-unit pelayanan yang ada.

Sebelumnya terang Dody, Polres Bukittinggi telah melaksanakan survei eksternal yang bekerja sama dengan IAIN Kota Bukittinggi terkait indeks kepuasan masyarakat terhadap unit pelayanan yang ada.

"Hasilnya sangat baik. Maka pelatihan ini kita tujukan agar menjadi lebih baik lagi atau dengan kata lain menyempurnakan apa yang telah ada," harap Dody.

Dody menjelaskan, peningkatan kualitas layanan juga sebagai bentuk upaya yang dilakukan Polres Bukittinggi dalam menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Ia menjelaskan, pemateri pelatihan ini yakni, founder dan senior trainer Indosinergi Utama, Teguh Ardani yang telah berkecimpung dibidang pelatihan sejak 2000.

"Kemudian juga berpengalaman memberikan pelatihan pada berbagai bidang terkait komunikasi, pelayanan prima, sikap mental, pengembangan diri dan lain-lain," ungkapnya. (KW/yki)

 

Baca Juga

Layanan AHU dan Merek Hadir di Pariaman
Layanan AHU dan Merek Hadir di Pariaman
Pariaman Pastikan Pelayanan Publik Berjalan Baik
Pariaman Pastikan Pelayanan Publik Berjalan Baik
Polresta Bukittinggi masih memburu pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) yang terjadi di Kota Bukittinggi pada Rabu (12/7/2023).
Polisi Masih Buru Pelaku Curas di Bukittinggi, Patroli di Daerah Rawan Ditingkatkan
Diduga melakukan penyalahgunaan narkotika jenis ganja, tujuh orang pemuda ditangkap Sat Narkoba Polresta Bukittinggi, Kamis (6/7/2023).
7 Pemuda di Bukittinggi Ditangkap Saat Nyimeng di MDA
Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi
Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Sejumlah Kapolres di Sumbar Berganti, Ini Daftar Lengkapnya