Soal Pengamanan Nataru 2021, Kapolda Sumbar: Secara Umum Fokus Gangguan Kamtibmas

Langgam.id-Kapolda Sumbar

Kapolda Sumbar, Irjen Pol Teddy Minahasa. [foto: Polres Sijunjung]

Langgam.id – Operasi Lilin Singgalang dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021 di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) akan dimulai Jumat (24/12/202). Ribuan personel gabungan dikerahkan dalam operasi ini.

Pelaksanaan operasi pengamanan akan berlangsung hingga 2 Januari 2022. Sebanyak 3.794 personel gabungan terlibat dan telah melakukan gelar pasukan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Imam Bonjol Padang, Kamis (23/12/2021).

Kapolda Sumbar, Irjen Pol Teddy Minahasa mengatakan, ada beberapa fokus selama Operasi Lilin Singgalang dilaksanakan. Salah satunya, antisipasi gangguan kamtibmas.

“Fokus jelas secara umum adalah gangguan kamtibmas, secara khusus mungkin ada upaya-upaya yang mungkin menganggu perayaan natal bagi saudara-saudara kita,” kata Teddy usai apel pasukan.

Kemudian, kata dia, saat tahun baru pihaknya akan mencegah timbulnya kemacetan hingga kecelakaan. Termasuk, mengantisipasi terjadinya pelanggaran protokol kesehatan.

“Seperti kerumunan atau pelanggaran tempat usaha yang membuka peluang terjadi kerumunan, itu juga menjadi fokus kami dalam pengamanan,” tegasnya.

Menurutnya, untuk kegiatan tentunya ketentuan yang telah ada sesuai instruksi Mendagri. “Mungkin disetarakan dengan PPKM Level 3. Namun pelaksanaannya tetap dikembalikan kebijakan ke kepala daerah,” jelasnya.

Baca juga: Polda Sumbar Turunkan 3.129 Personel Penjinak Bom Amankan Gereja Saat Nataru

“Situasi akan kami pantau, tentu kami mengedepankan antisipasi. Jika antisipasi itu jebol, ya kami melakukan tahap berikutnya mungkin pembatasan seperlunya,” sambung Teddy.

Teddy mengungkapkan, pihaknya juga fokus pengawasan terhadap objek wisata yang ada di Sumbar selama Nataru. “Operasionalnya kami pantau menjelang, pada saat maupun selesai Nataru,” tuturnya.

Baca Juga

Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta mengungkap sebanyak 39 anggotanya dipecat atau pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) selama 2025.
Ratusan Personel Polda Sumbar Langgar Kode Etik dan Profesi, 39 Dipecat Selama 2025
Kajari Padang Koswara (tengah)
Kejari Padang Tetapkan Anggota DPRD Sumbar Tersangka Dugaan Korupsi Agunan Fiktif
Puluhan personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Sumatra Barat dikerahkan untuk mempercepat proses pembangunan sekitar 100 huntara
Puluhan Personel Brimob Polda Sumbar Dikerahkan Bangun Huntara di Pauh dan Kuranji
Kondisi jembatan kereta api Lembah Anai pascabanjir akhir November lalu. IST
Kementerian Kebudayaan Catat 89 Cagar Budaya Sumbar Terdampak Bencana
Kondisi jembatan kereta api Lembah Anai pascabanjir akhir November lalu. IST
Respon Menteri Kebudayaan Soal Rencana Pembongkaran Jembatan Kereta Api Lembah Anai
Personil kepolisian membawa jenazah korban galodo di Nagari Salareh Aia Timur.
Pemerintah Agam Setop Pencarian Korban Galodo