Sering Minum Thai Tea ? Ingat, Ini Dampak Buruknya

Sering Minum Thai Tea ? Ingat, Ini Dampak Buruknya

Minuman Thai tea. (Foto: pixabay)

Langgam.id - Mengkonsumsi Thai Tea yang berlebihan dapat menimbulkan dampak negatif karena tingginya kandungan gula dan kafein, seperti menyebabkan insomnia, dehidrasi, dan potensi kecanduan.

Dilansir dari halodoc.com Rabu (22/11/2023) Minuman teh susu yang memiliki kesegaran tersendiri dapat menjadi solusi menyegarkan di hari yang panas. Tetapi, bagi pecinta minuman ini, penting untuk memahami dampak negatif yang mungkin timbul jika konsumsinya berlebihan. Beberapa efek yang dapat terjadi antara lain:

Pertama, Insomnia Akibat Kafein,
Konsumsi Thai Tea secara berlebihan, dengan kandungan kafein dan gula yang tinggi, dapat memicu insomnia. Kafein dapat menghambat produksi hormon melatonin yang mengatur tidur, sehingga mengakibatkan gangguan kualitas tidur.

Kedua, Dehidrasi karena Kafein,
Minuman berlebihan ini bisa menyebabkan dehidrasi karena kafeinnya. Kafein dapat mengurangi kemampuan penyerapan pada ginjal, memicu kekurangan cairan, yang jika tidak ditangani dengan cepat, dapat menyebabkan masalah kesehatan serius.

Selanjutnya Jerawat karena Kandungan Gula,
Kandungan gula dalam Thai Tea dapat memicu tumbuhnya jerawat. Makanan atau minuman manis dapat meningkatkan kadar gula darah dan insulin, memicu produksi minyak berlebih, dan peradangan yang berkontribusi pada pembentukan jerawat.

Keempat, Kembung dan Sensitivitas Terhadap Kafein dan Susu,
Kandungan kafein dan susu pada Thai Tea dapat menyebabkan perut kembung, terutama bagi yang sensitif terhadap laktosa. Dehidrasi juga dapat berperan dalam kembung karena tubuh memerlukan retensi udara.

Dan terakhir ada Potensi 'Kecanduan' Kafein,
Mengkonsumsi kafein secara berlebihan dapat menyebabkan ketergantungan, yang jika tidak terpenuhi, dapat menimbulkan masalah seperti kelelahan, iritabilitas, dan penurunan energi.

Untuk menjaga kesehatan, disarankan untuk mengonsumsi Thai Tea dengan porsi yang sesuai. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, konsultasikan dengan dokter untuk saran yang lebih spesifik. (Indah/Fs)

Tag:

Baca Juga

Perampokan pembunuhan padang
[REPUBLIKASI] [SALAH] FIFA Bekukan Federasi Sepakbola Guinea (FGF) Akibat Curang Lawan Indonesia
3 Ton NaCl Disebar di Langit Kota Padang pada TMC Hari Keempat
3 Ton NaCl Disebar di Langit Kota Padang pada TMC Hari Keempat
Relawan Bakti BUMN Batch 5 Mengabdi di Sumbar, Langsung Terjun ke Masyarakat
Relawan Bakti BUMN Batch 5 Mengabdi di Sumbar, Langsung Terjun ke Masyarakat
Welly Bernando Daftar Calon Bupati Pesisir Selatan ke PKB
Welly Bernando Daftar Calon Bupati Pesisir Selatan ke PKB
Jalan Santai Dies Natalis UBH Meriah, Galang Dana untuk Korban Bencana Sumbar
Jalan Santai Dies Natalis UBH Meriah, Galang Dana untuk Korban Bencana Sumbar
Modifikasi Cuaca di Sumbar Diperpanjang
Modifikasi Cuaca di Sumbar Diperpanjang