Sasaran Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Payakumbuh 14.541 Orang

Berita Payakumbuh - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pemko Payakumbuh mulai melaksanakan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun.

Pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kota Payakumbuh. [foto: Pemko Payakumbuh]

Berita Payakumbuh - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pemko Payakumbuh mulai melaksanakan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dengan sasaran 14.541 orang.

Langgam.id - Pemko Payakumbuh sudah mulai melaksanakan vaksinasi covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun. Sasaran vaksinasi covid-19 untuk anak umur 6-11 tahun di Payakumbuh sebanyak 14.541 orang.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh Dasril mengatakan, akibat pandemi covid-19, hampir dua tahun siswa harus melaksanakan pembelajaran di rumah.

Akibatnya terang Dasril, banyak terjadi penurunan capaian hasil belajar pada anak-anak. Oleh karena itu pemerintah ingin agar segera terjadi pemulihan pembelajaran dengan dilaksanakannya pembelajaran tatap muka secara langsung.

Vaksinasi ungkapnya, menjadi modal besar untuk mendukung pembelajaran tatap muka. Dengan adanya vaksinasi, pembelajaran baik di sekolah maupun di luar sekolah dapat dilakukan tanpa adanya pembatasan.

"Jadi ini diharapkan menjadi pemahaman kita bersama serta mohon dukungan kepada semua pihak agar proses vaksinasi ini berjalan dengan baik,” ucap Dasril.

Dasril menambahkan, saat vaksinasi bagi anak umur 12 tahun ke atas yang telah dilaksanakan di Payakumbuh, sebanyak 10.100 orang yang mengikuti vaksinasi tidak ada keluhan maupun Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang dialami selama prosedur vaksinasi dilakukan dengan baik.

"Pada pemberian vaksinasi anak usia 12 tahun ke atas di Kota Payakumbuh tidak ditemukan adanya KIPI pada anak, semuanya dilakukan sesuai prosedur vaksinasi. Untuk itu mari sukseskan program vaksinasi pada anak agar penyebaran virus corona dapat dicegah dan tidak menjadi hambatan bagi kegiatan belajar mengajar di sekolah," harapnya.

Salah satu pelaksanakan vaksinasi covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun dilaksanakan di SD IT IPHI Kota Payakumbuh pada Senin (24/1/2022).

Kepala SDIT IPHI Kota Payakumbuh Ananda Putra mengharapkan orang tua tidak perlu khawatir lagi terhadap kesehatan anak-anak saat melaksanakan pembelajaran tatap muka.

Baca juga: Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kota Payakumbuh 82 Persen

“Kegiatan vaksinasi ini merupakan jawaban kepada masyarakat, agar para orang tua tidak ragu lagi dan menjadi lebih semangat memberikan izin putra-putrinya untuk bisa mengikuti pembelajaran tatap muka,” ujarnya.

Nanda mengatakan, bahwa sudah 60 persen dari 200 orang siswa SD IT IPHI telah divaksin dan akan terus bertambah hingga selesainya pemberian vaksinasi.

Dapatkan update berita Payakumbuh – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024