Pilkada di Tengah Pandemi Corona, KPU Sumbar Tambah 1.300 TPS

KPU Sumbar Pangkas Anggaran

Komisioner KPU Sumbar Amnasmen. (Rahmadi/Langgam.id)

Langgam.id- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatra Barat (Sumbar) bakal menambah jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS), untuk Pilkada yang digelar 9 Desember 2020. Penambahan ini untuk mencegah penularan virus corona (Covid-19).

Baca juga: Tak Ingin Ada Klaster Pilkada Covid-19, KPU Sumbar Tiadakan Kampanye di Lapangan Terbuka

Ketua KPU Sumbar Amnasmen mengatakan, salah satu cara untuk mencegah kerumunan saat pemungutan suara, dengan mengurangi jumlah pemilih di TPS.

"Konsekuensi membatasi jumlah orang di TPS yaitu harus menambah jumlah TPS," katanya di Padang, Kamis (11/6/2020).

Baca juga: Tahapan Pilkada 2020 akan Kembali Dilanjutkan 15 Juni 2020

Ia mengatakan, biasanya jumlah pemilih di TPS mencapai 800 orang. Namun, di tengah pandemi ini akan dikurangi menjadi 500 orang.

Dengan begitu, kata Amnasmen, KPU Sumbar menambah 1.300 TPS. Sehingga total TPS untuk Pilkada 2020 mencapai 12.680 di 19 kabupaten dan kota.

"Kami sudah simulasikan diperkirakan akan ditambah sekitar 1.300, jadi lebih kurang ada 12.680 sekian TPS," ujarnya.

Ia berharap, Pilkada bisa berjalan dengan lancar pada 9 Desember mendatang. Pandemi ini tidak akan menurunkan partisipasi pemilih. (Rahmadi/SRP)

Baca Juga

Jelang tahapan pemungutan dan penghitungan suara, KPU Sumbar menggelar sosialisasi terkait regulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada
Minimalisir Pemungutan Suara Ulang, KPU Sumbar Gencar Sosialisasi Pilkada
KPU Sumatra Barat (Sumbar) tengah mempersiapkan mitigasi TPS di daerah rawan bencana erupsi Marapi dan pemetaan daerah blank spot
KPU Siapkan Mitigasi TPS Kawasan Marapi dan Pemetaan Daerah Blank Spot di Pilkada 2024
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar menggelar nonton bareng film berjudul Tepatilah Janji di Bioskop CGV Padang. Kegiatan ini digelar guna meningkatkan partisipasi
Targetkan Partisipasi 75 Persen di Pilkada, KPU Sumbar Edukasi Pemilih Melalui Film
Pelaksana Harian Ketua KPU Sumbar, Jons Manedi mengatakan bahwa masih ada waktu 46 hari menjelang Pilkada Serentak di Sumatra Barat.
KPU Sumbar Jadwalkan 2 Kali Debat Publik, 13 dan 20 November 2024