Pesisir Selatan Matangkan Konsep Progul Layanan Kesehatan Gratis

Pesisir Selatan Matangkan Konsep Progul Layanan Kesehatan Gratis

Ilustrasi layanan kesehatan gratis. [Debi Virnando/Langgam]

Berita Pesisir Selatan – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pesisir Selatan Matangkan Konsep Progul Layanan Kesehatan Gratis.

Langgam.id – Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan terus mematangkan konsep layanan kesehatan gratis yang menjadi program unggulan (Progul) Rusma Yul Anwar-Rudi Hariyansyah. Kesehatan gratis merupakan satu dari tiga progul yang dijanjikan pada masyarakat.

Dalam kampanye Pilkada 2020, Bupati Rusma Yul menjanjikan tiga program unggulan. Salah satu di antaranya adalah layanan kesehatan gratis bagi seluruh masyarakat Pesisir Selatan.

Tidak cukup sampai di sana, janji kampanye itu kemudian dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026. Pemerintah setempat menargetkan seluruh layanan kesehatan masyarakat terjamin.

Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Syahrizal Antoni mengatakan, pihaknya masih dalam tahap merencanakan pendataan sasaran penerima dan besaran biaya yang bakal digelontorkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Saat ini, lanjutnya, masyarakat yang sudah memiliki jaminan kesehatan tercatat 64,29 persen dari total 514 ribu jiwa. Masih ada sekitar 170 ribu jiwa lagi yang belum terlindungi jaminan kesehatan.

Syahrizal mengakui butuh anggaran yang sangat besar untuk merealisasikan program tersebut. Untuk 30 ribu jiwa saja, dibutuhkan sekitar Rp 12 miliar.

“Itu hanya layanan Kelas III. Kalau 170 ribu jiwa, diperkirakan dananya mencapai Rp 60 miliar – Rp 70 miliar,” katanya.

Meski begitu, pihaknya optimistis target tersebut bakal tercapai. Selain melalui subsidi APBD, pemerintah daerah juga terus gencar menyosialisasikan kesadaran untuk memiliki kartu jaminan kesehatan secara mandiri.

“Untuk sementara skemanya tetap seperti biasa, talangan dana di RSUD untuk pasien bermasalah. Kemudian juga di Puskesmas,” kata Syahrizal kepada awak media.

Upaya mengantisipasi habisnya dana talangan pasien bermasalah di RSUD M. Zein dan Puskesmas, pemerintah kembali menambah pada perubahan anggaran tahun berjalan.

Baca juga: Tiket Vaksinasi Booster Gratis Ada di PeduliLindungi, Begini Cara Ceknya

Sekedar diketahui, dana pasien bermasalah di RSUD M. Zein yang dialokasikan dari APBD 2022 sebesar Rp 5,1 miliar. Naik dari tahun lalu yang hanya Rp 2,5 miliar. Rinciannya, Rp 4,2 miliar subsidi pemerintah dan sisanya Rp 990 juta dari dana pokok pikiran anggota DPRD.

Dapatkan update berita Pesisir Selatan – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
destinasi wisata
Imbas Bencana, Sektor Pariwisata Pesisir Selatan Terpukul
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi