Pasien Banyak Sembuh, Tempat Karantika Covid-19 Sumbar Tinggal 1 di Padang

Pemkab Sijunjung Siapkan Hotel untuk Karantina OTG Covid-19

Ilustrasi - karantina corona (Foto: Congerdesign/pixabay.com)

Langgam.id – Meningkatnya jumlah pasien Covid-19 yang sembuh di Sumatra Barat membuat pemerintah daerah mengurangi pengoperasian sejumlah gedung sebagai lokasi karantina.

“Untuk penghematan karantina tinggal satu di BPSDM (Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia) untuk 200 orang. Karantika yang lain ditutup sementara dan sewaktu-waktu dapat dibuka kembali jika dibutuhkan,” kata Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Jumat (3/7/2020) sebaimana dirilis Humas Pemprov Sumbar.

Menurutnya, karantina dipakai untuk warga yang positif Covid-19 kategori orang tanpa gejala (OTG). Dipakai juga untuk orang dalam pengawasan (ODP).

“Dengan tes PCR berjalan efektif mendeteksi pasien positif covid 19 dan melakukan tracing berjalan maka kondisi saat ini mulai berkuranglah yang ODP, OTG di karantina.”

Sebelumnya, juga telah dikurangi 2 tempat karantina di Payakumbuh dan beberapa titik lainnya. “Kita senang pasien covid-19, ODP dan OTG sudah banyak yang sembuh. Yang saat ini positif ringan, sudah bisa dengan satu tempat saja yaitu, itu di BPSDM Gadut Padang.”

Sejumlah tempat yang sudah ditutup tersebut, antara lain Bapelkes, Bapai Pertanian, Gedung Kemenag, Gedung Diklat Bukittinggi, Padang panjang dan beberapa derah lain. (*/SS)

Baca Juga

Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Banjir dan Longsor di Sumbar, Anggota DPR RI Mulyadi Minta Pemerintah Tetapkan Bencana Nasional
Proses evakuasi korban banjir bandang atau galodo di Salareh Aia, Palembayan, Kabupaten Agam, Jumat (27/11/2025. BPBD
Update Galodo di Salareh Aia: 34 Korban Meninggal, 68 Orang Hilang
Proses evakuasi korban banjir bandang atau galodo di Salareh Aia, Palembayan, Kabupaten Agam, Jumat (27/11/2025. BPBD
Rekap Bencana Kabupaten Agam: 74 Korban Meninggal, 78 Orang Hilang
Bantuan Presiden Tiba di Sumbar, Wagub Vasko Pastikan Langsung Didistribusikan ke Korban
Bantuan Presiden Tiba di Sumbar, Wagub Vasko Pastikan Langsung Didistribusikan ke Korban
Material banjir bandang berupa kayu bekas penebangan di kawasan pantai Parkit Padang.
Pembalakan Diduga Pemicu Banjir di Sumbar, Kayu Gelondongan Berserakan di Pantai Padang
Tim SAR mengevakuasi korban galodo di Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam. IST
BPBD Agam Laporkan 29 Orang Meninggal Akibat Galodo di Salareh Aia