Layanan Internet di Sumbar Sempat Mati Total, Telkomsel Bilang Begini

Ilustrasi. (Pixabay)

Ilustrasi. (Pixabay)

Langgam.id – Layanan jaringan internet Telkomsel sempat mengalami permalasahan, khususnya di area Kota Padang dan sejumlah wilayah Sumatra Barat (Sumbar) lainnya. Bahkan sejumlah warga mengaku jaringan data Telkomsel mati total.

Permalasahan jaringan ini terjadi pada Minggu (14/6/2020) sekitar pukul 11.13 WIB. Setidaknya, sekitar setengah jam layanan jaringan Telkomsel bermasalah. Keluhan pelanggan pun berdatangan. Khususnya warga Sumbar, mulai meluapkan kekesalannya di akun resmi media sosial Twitter Telkomsel.

“@Telkomsel min sinyal Telkomsel di Kota Padang knp nih, ilaaang,” tulis akun Nadila A Byant.

Hal yang sama juga ditimpal akun lainnya bernama Danulmarta Aulia. Dalam cuitannya, ia mempertanyakan kenapa jaringan Telkomsel bisa mati se-Kota Padang. “Sekota Padang bisa mati total gt gmn ceritanya??” Tulisnya.

Salah seorang warga Kota Sawahlunto, Antoni Putra, pun menyatakan hal yang sama. Menurutnya jaringan internet sama sekali tidak bisa diakses.

“Jaringan internetnya tak dapat diakses atau mati total selama setengah jam,” katanya.

Begitu pengakuan seorang warga Padang, Roni Saputra. “Sudah satu jam. Tidak ada sinyal data,” katanya.

Menurut Corporate Communication Telkomsel Region Sumbagteng, Agus Winarto, jaringan Telkomsel bermasalah tidak sampai setengah jam. Selanjutnya, jaringan kembali normal dan layanan stabil.

“Tidak sampai setengah jam, jadi apa yang mau dikonfirmasi,” kata Agus dihubungi langgam.id, Minggu (14/6/2020).

Terkait permalasahan, Agus hanya menjawab singkat. Persoalan permalasahan jaringan internet Telkomsel hanya karena banyaknya pengguna.

“Padat, karena semua pada penggunaan. Udah itu aja kok ini-nya. Enggak sampai setengah jam malah,” ujarnya. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

KAHMI Sumbar Dorong Program Makan Bergizi Gratis Dikelola Koperasi Sekolah dan Desa
KAHMI Sumbar Dorong Program Makan Bergizi Gratis Dikelola Koperasi Sekolah dan Desa
Living Islam dalam Karya Etnofotografi Edy Utama
Living Islam dalam Karya Etnofotografi Edy Utama
PSI menunjuk Taufiqur Rahman anak dari Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah atau DPW PSI Sumbar. 
Jadi Ketua DPW PSI Sumbar, Taufiqur Rahman Belum Mundur dari PKS
Sekretaris DPW PKS Sumbar Nosa Ekananda
PKS Sumbar Hormati Keputusan Taufiqur Rahman Jadi Plt DPW PSI
Gubernur Sumbar Mahyeldi sekaligus Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah PKS Sumbar. Foto/PKS.ID
Anaknya Gabung PSI, Mahyeldi: Itu Urusan Dia 
Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi
Mahyeldi Irit Bicara Soal Anaknya Jadi Ketua DPW PSI Sumbar