Jenazah Pria Ditemukan Tergeletak dalam Kafe di Padang

Langgam.id-jenazah pria

Garis polisi  dipasang di sekitar kafe tempat penemuan jenazah pria. [foto: Irwanda/langgam.id]

Langgam.id – Jenazah seorang pria ditemukan tergeletak di dalam kafe dan resto Mie Becek Majestic yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Senin (15/11/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

Pantauan langgam.id di lokasi, kondisi jenazah berada di sisi kanan pintu masuk kafe. Belum diketahui identitas pria tersebut, hingga kini pihak kepolisian sedang melakukan evakuasi.

Garis polisi telah dipasang di sekitar kafe. Tim Inafis Polresta Padang juga telah berada di lokasi untuk melakukan identifikasi. Jenazah pria ini mengenakan baju dan celana pendek berwarna merah.

Sejumlah warga dan pengendara yang melintas di sekitar lokasi kejadian cukup ramai melihat proses evakuasi. Belum ada keterangan resmi pihak kepolisian.

Baca juga: Seorang Pengendara Motor Meninggal Kecelakaan di Jalur By Pass Padang

Begitupun kronologi dan penyebab meninggalnya pria ini juga belum diketahui. Apakah ada tanda-tanda kekerasan atau murni karena penyakit meninggal korban, pihak kepolisian belum memberikan keterangan.

Baca Juga

nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Semen Padang FC kalah 0-2 saat menjamu Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Kalah, Pelatih Soroti Performa Pemain
Rahmah El Yunusiyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang
Rahmah El Yunusiyyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang Raih Gelar Pahlawan
Pengurus KONI Sumbar resmi dilantik, Rabu (5/11/2025). Salah satu pengurus diketahui adalah Plt Ketua DPW PSI Sumbar Taufiqur Rahman
Susunan Pengurus KONI Sumbar: Plt Ketua PSI Sumbar Jabat Waketum
Keramaian pengunjung di job fair yang diselenggarakan Pemprov Sumbar beberapa waktu lalu.
Kegundahan Fresh Graduate Mencari Kerja: Saingan Banyak, Lowongan Minim
Semen Padang FC merilis starting line up dalam laga melawan Arema FC pada pekan 11 Liga Super League 2025/2026, Senin malam (03/10/2025).
Starting Line Up Semen Padang FC Lawan Arema