Ingatkan Menteri Perdagangan, Andre Rosiade Berharap Pembangunan Pasar Basah Pariaman Terealisasi 2023

ingatkan-menteri-perdagangan-andre-rosiade-berharap-pembangunan-pasar-basah-pariaman-terealisasi-2023

Anggota DPR RI asal Sumatra Barat Andre Rosiade (tengah). [Dok. Andre]

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Ingatkan Menteri Perdagangan, Andre Rosiade Berharap Pembangunan Pasar Basah Pariaman Terealisasi 2023.

Langgam.id - Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade berharap pembangunan Pasar Basah Pariaman terealisasi 2023. Menteri Perdagangan Muhammad Luthfi diminta segera mengeluarkan rekomendasi teknis untuk Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Hal itu disampaikannya dalam Rapat Kerja Komisi VI DPR RI dengan Menteri Perdagangan baru-baru ini. Permohonan Andre disampaikan menyusul pertemuan Wali Kota Pariaman Genius Umar dengan Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan, yang secara khusus membahas pembangunan Pasar Basah Pariaman.

"Sebagai anggota DPR RI dari Sumatra Barat, saya mendapatkan aspirasi dari masyarakat Pariaman yang disampaikan melalui Wali Kota Pariaman Genius Umar. Terkait pembangunan Pasar Basah Pariaman, saya mohon rekomendasi teknis dari Pak Menteri Perdagangan segera dikeluarkan dan dikirimkan ke Menteri PUPR," kata Andre Rosiade.

Menurut Andre, Pemko dan masyarakat sangat berharap pembangunan Pasar Basah Kota Pariaman bisa dieksekusi di tahun 2023 oleh Kementerian PUPR. "Semua menunggu pembangunan ini segera dilakukan," katanya.

Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Barat itu berharap pembangunan Pasar Basah Pariaman dapat segera terealisasi, mengingat tim dari Kementerian Perdagangan dan PUPR terkait telah melakukan survei ke lapangan.

"Alhamdulillah beberapa hari yang lalu tim dari Kemendag dan PUPR sudah survei ke lapangan. Dari Kemendag ada Direktur Sarana Perdagangan dan Logistik, Kementerian Perdagangan RI, Iqbal S Shofwan. Ini anak buah Pak Oke. Lalu Kementerian PUPR diwakili oleh Kepala Satker Pelaksanaan Prasarana Pemukiman, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar. Nah, tentu nanti akan ada laporan ke Pak Oke," tutur Andre.

Andre meminta rekomendasi teknis dari Pak Menteri Perdagangan dikirimkan ke Menteri PUPR sehingga pasar ini bisa dieksekusi di tahun 2023.

Baca Juga: Tahun Ini, Pemko Pariaman Dapat DAK Rp16 Miliar dari Pemerintah Pusat

"Ini aspirasi dari Wali Kota Pariaman yang dititipkan ke saya. Dan kewajiban konstitusi saya untuk menyampaikan itu, Pak. Percuma Andre Rosiade menjadi anggota DPR Ri kalau tidak memperjuangkan Sumatera Barat," tutur Andre.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Andre Rosiade menyebutkan, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bukittinggi Erman Safar
Andre Rosiade: Menang Pilkada Bukittinggi, Erman-Heldo Pastikan 100% Air Bersih Warga dan Rehab Pasar Bawah
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade tak henti-hentinya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Sumatra Barat (Sumbar).
Andre Rosiade Resmikan Penyalaan Listrik Rumah Warga Air Dingin Kabupaten Solok
Ketua Harian Dewan Pengurus Pusat (DPP) Ikatan Keluarga Minang (IKM) Andre Rosiade menginstruksikan jajaran IKM Jakarta untuk berjuang
Andre Rosiade Minta Anggota IKM Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade mendorong Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang Penghapusan Piutang Macet UMKM
Kejar Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Andre Rosiade Minta PP 47/2024 Diterapkan 2025
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade meminta PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menurunkan suku bunga kredit
Andre Rosiade Minta BRI Turunkan Suku Bunga Kredit Ultra Mikro Jadi Satu Digit
Wakil Ketua Komisi VI DPR Andre Rosiade mewanti-wanti kepada PT Telkom Indonesia atau Telkom Group agar lebih bekerja keras menyelamatkan
Soal Gempuran OTT, Andre Rosiade Sarankan Telkom Group Minta Bantu ke Presiden Prabowo