H-5, KPU Sumbar Masih Kekurangan Surat Suara

H-5, KPU Sumbar Masih Kekurangan Surat Suara

Ilustrasi Surat Suara (Langgam.id)

Langgam.id - H-5 Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, Komisi Pemilahan Umum (KPU) Sumatera Barat masih kekurangan surat suara sebanyak dua persen, tersebar di seluruh wilayah yang ada di Sumbar.

Ketua KPU Sumbar, Amnsmen menyebutkan, kekurangan surat suara, akan dilengkapi hari ini, Jumat (12/04/2019).

"Surat suara yang kurang, hari ini akan dikirim dari Jakarta. Kita kekurangan sebanyak dua persen dari jumlah keseluruhan," ujarnya kepada Langgam.id, Jumat (12/04/2019).

Tambahan surat suara tersebut, dikirim menggunakan kargo via udara. "Mudah-mudahan surat suara itu sampai di Padang hari ini, kemungkinan nanti malam," jelasnya.

Surat suara yang kurang, kata Amnasmen, akan langsung didistribusikan. "Jika sudah sampai Padang, kita sortir dan langsung distribusikan," ungkapnya.

Sedangkan losgitik Pemilu, kata Amnasmen, juga masih ada yang kurang. "Iya, masih ada yang kurang. Namun, masih bisa ditangani, menggunakan hasil sortiran di tempat lain," ucapnya.

Kekurangan logistik, menurut Amnasmen sudah dicek. "Kekurangan itu, masih bisa kita cukupi. Mudah-mudahan, kotak suara yang ada, bisa kita gunakan," ujarnya.

Amnasmen mengkalim, saat ini KPU Provinsi hingga tingkat kecamatan, sudah siap lakasanakan Pemilu. "Kesiapan dari aspek kelembagaan organisai, mulai dari KPU Provinsi hingga ke KPPS, sudah siap. 95 persen, kita sudah siap," jelasnya.

Kekurangan, kata Amnsmen, semoga hari ini sampai. "Semoga datang hari ini, besok pagi kita sortir agar bisa kita distribusikan segera," ungkapnya.

Hari ini, distribusi logistik Pemilu ke kecamatan sudah mulai dilaksanakan, kata Amnasmen. (Rahmadi/FZ)

Baca Juga

KPU Sumbar menyatakan bahwa syarat pencalonan dari dua paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Barat dinyatakan memenuhi syarat.
2 Paslon Gubernur dan Wagub Penuhi Syarat Pencalonan, KPU Sumbar: Masih Ada Perbaikan
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen mengungkapkan bahwa penetapkan pasangan calon (paslon) kepala daerah rencananya akan dilaksanakan
Usai Tahapan Pemilu Selesai, KPU Sumbar Bakal Tetapkan Paslon Kepala Daerah 22 September
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen mengungkapkan bahwa ada 56 pasangan calon (paslon) kepala daerah di Sumatra Barat untuk Pemilihan
Ini 56 Pasangan Calon Kepala Daerah se-Sumbar di Pilkada 2024
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen mengatakan, ada total 56 pasangan calon (paslon) kepala daerah di Sumatra Barat untuk Pemilihan Serentak
Ada 56 Paslon Kepala Daerah di Sumbar Mendaftar, Dilanjutkan Pemeriksaan Kesehatan
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen mengatakan bahwa terdapat satu daerah di Sumatra Barat yang hingga pukul pendaftaran ditutup pada Kamis
Hanya 1 Paslon Daftar Pilkada Dharmasraya, KPU Perpanjang Masa Pendaftaran
KPU Sumbar menunjuk RSUP Dr M Djamil Padang dan Rumah Sakit Universitas Andalas sebagai pusat pemeriksaan kesehatan bagi calon kepala
RSUP M Djamil dan RS Unand Jadi Pusat Pemeriksaan Calon Kepala Daerah di Sumbar