Berita Padang Pariaman - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Gerindra Pariaman Gaungkan Andre Gubernur Sumbar, Target Menang 2024.
Langgam.id - DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Pariaman menggaungkan Andre Rosiade Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) periode mendatang. Sementara di pemilihan legislatif, ditargetkan kembali menang 2024 mendatang.
Ketua DPC Partai Gerindra Pariaman Fitri Nora mengatakan, tidak ada hari tanpa bekerja bagi kader Gerindra Pariaman, baik yang duduk di dewan, maupun tidak.
"Gerindra adalah partai pemenang 2019 lalu dan harus menang kembali 2024. Karena itu, hari-hari kader Gerindra di Pariaman adalah bekerja keras, bekerja keras dan bekerja nyata," kata Fitri Nora.
Dia mengaku, tidak ingin berleha-leha menjelang pemilu legislatif dan Pemilu Presiden (Pilpres) 2024. Meski masih dua tahun lagi, namun kader partai besutan Prabowo Subianto itu terus bergerak merebut hati pemilih.
Gerindra Pariaman menargetkan 6 kursi di DPRD dan memenangi Pilkada 2024 mendatang. Saat ini, meski jadi ketua, kursi yang didapat Gerindra hanya 3 kursi, sama dengan tiga partai lain.
"Yang paling utama adalah memenangan Pak Prabowo Subianto sebagai Presiden RI, memenangkan Gerindra di legislatif dan dilanjutkan memastian Andre Rosiade sebagai Gubernur Sumbar. Kita akan gaungkan terus,” katanya.
Untuk meraihnya, katanya, Gerindra harus mampu mengerahkan kekuatan penuh. Dengan kekompakan, Fitri Nora optimis target itu menjadi mudah.
"Dengan menata managemen yang baik dan merekrut kader berkualitas sebanyak-banyaknya. Dipersiapkan dengan jurus jitu kami, dan penguatan semua elemen, termasuk dengan ranting, mereka kan ujung tombak kami," katanya.
Fitri Nora berharap, para kader dan pengurus DPC Partai Gerindra Kota Pariaman, selalu eksis, dan kompak, Sehingga akan memberikan citra yang positif kepada masyarakat, dengan berbagai program dan kegiatan yang menunjukan keberpihakan kepada masyarakat.
Diketahui, selama Ramadhan 1443 H kemarin, hampir setiap hari pengurus turun ke jalan berbagi keberkahan. Fitri Nora sendiri turun bersama membagikan menu berbuka, baik takjil maupun nasi beserta lauk pauknya,
"Selama Ramadhan kita mengagendakan beberapa kegiatan dari partai, yang telah menjadi agenda rutin dan sudah berlangsung dari tahun ke tahun di kota Pariaman. Mulai berbuka dengan pengurus, berbagi takjil dan makanan berbuka, dan juga ada santunan kepada masyarakat yang membutuhkan," katanya.
Baca juga: Ketua DPC Gerindra Padang Pariaman Nilai Andre Rosiade Layak Jadi Gubernur Sumbar 2024
Selain berbagi di Ramadhan, kata Fitri Nora, Gerindra juga membagi-bagikan kain sarung untuk imam masjid dan musalla. Jelang puasa terakhir, Gerindra Pariaman juga berbuka bersama dengan pengurus.
—