Bus Pemudik Kecelakaan di Sitinjau Lauik: 2 Orang Meninggal, 30 Luka-luka

Bus Pemudik Kecelakaan di Sitinjau Lauik: 2 Orang Meninggal, 30 Luka-luka

Bus yang kecelakaan di Sitinjau Lauik. (Foto: Dok. Polsek Lubuk Kilangan)

Langgam.id - Satu unit bus yang membawa rombongan pemudik dari Forum Komunikasi Minang Bersatu Keluarga besar Pantai Air Manis mengalami kecelakaan di Jalan Raya Padang-Solok, Sitinjau Lauik, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Senin (2/5/2022).

Dua orang dilaporkan meninggal dunia. Kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 01.00 WIB. Bus diketahui membawa 32 orang penumpang yang melakukan mudik lebaran.

"Dua orang meninggal dunia yang merupakan balita dua tahun dan tiga tahun," kata Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon dalam keterangan tertulisnya, Senin (2/5/2022).

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Bus Pemudik di Sitinjau Lauik yang Akibatkan 2 Balita Meninggal

Nesmon mengungkapkan, 32 penumpang lainnya mengalami luka-luka. Seluruh korban dievakuasi ke Semen Padang Hospital untuk mendapatkan perawatan dan pertolongan.

"Akibat kejadian ini tidak sampai menimbulkan kemacetan. Arus lalu lintas lancar. Proses evakuasi memang cukup lama," ujarnya. (Irwanda/SS)

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Jumlah Pemudik Diprediksi Mencapai 123 Juta, Pemerintah Tambah Cuti Bersama
Jumlah Pemudik Diprediksi Mencapai 123 Juta, Pemerintah Tambah Cuti Bersama
Pangdam Jaya Mayjen Mohammad Hasan
Profil Mayjen Mohammad Hasan, Putra Minang yang Jadi Pangdam Jaya
Indra Catri tersangka | Pilkada Sumbar 2020, KPU Sumbar
Timsel Rilis 10 Calon Anggota KPU Sumbar, Semua Petahana Gugur
Rektor UIN Imam Bonjol Prof Martin Kustati
Peminat Kuliah di UIN Imam Bonjol Terbanyak di Sumatra, Nomor 5 di Indonesia
Kemenag Tetapkan 21 Lokasi di Sumbar untuk Pantau Hilal Ramadan, Terbanyak Ke-2 di Indonesia
Kemenag Tetapkan 21 Lokasi di Sumbar untuk Pantau Hilal Ramadan, Terbanyak Ke-2 di Indonesia
Syarat dan Tata Cara puasa hari jumat
Tetapkan 1 Ramadan 1444 pada Kamis 23 Maret 2023, Berikut 7 Alasan Hisab Muhammadiyah