Audy Joinaldy Resmi Gabung Partai Golkar

Langgam.id - Wakil Gubernur Sumatra Barat Audy Joinaldy resmi bergabung dengan Partai Golkar, Sabtu (27/7/2024).

Peresmian Audy menjadi kader Golkar berlangsung saat pendidikan politik bagi seluruh anggota DPRD kabupaten dan kota Sumbar, di The ZHM Premiere Padang.

Baca Juga: Audy Joinaldy Hadiri Pendidikan Politik Partai Golkar, Akankah Bergabung?

Pantauan Langgam, Audy diundang maju ke atas panggung bersama Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung dan Ketua DPD Golkar Sumbar Khairunnas.

Audy awalnya tampak menggenakan kemeja putih dan celana hitam. Kemudian, Ketua DPD Golkar Sumbar Khairunnas mengenakan jas kuning ke Audy. 

Audy juga menerima Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Golkar dari Khairunnas. Peresmian Audy sebagai kader partai beringin itu disaksikan Ahmad Doli.

Sebelumnya, Audy mundur dari PPP. Ia sudah bertemu Ketua Umum PPP Plt Muhammad Mardiono dan Sekretaris Jenderal Arwani Thomafi untuk pamit dari partai berlogo Ka’bah di Jakarta.

Baca Juga: Resmi Mundur dari PPP, Audy Joinaldy Pamit ke Plt Ketum dan Sekjen

“Saya sudah pamit ke Plt Ketum dan Sekjen PPP kemaren dan hari ini,” ujar Audy kepada langgam.id, Jumat (26/7/2024). (SI)

Baca Juga

Polda Sumbar melakukan patroli besar-besaran ke sejumlah titik rawan tawuran dan balap liar di Kota Padang pada Jumat (10/1/2025) malam
Cegah Tawuran dan Balap Liar, Kapolda Sumbar Sisir Sejumlah Ruas Jalan di Padang
Makan Bergizi Gratis, Penuhi Kebutuhan Gizi Sejak Golden Age
Makan Bergizi Gratis, Penuhi Kebutuhan Gizi Sejak Golden Age
Semen Padang FC Kembali Datangkan Pemain Asing Baru, Kiper Asal Brasil Arthur Augusto
Semen Padang FC Kembali Datangkan Pemain Asing Baru, Kiper Asal Brasil Arthur Augusto
Pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur terpilih pada Pilkada serentak 2024 resmi ditetapkan oleh KPU Sumbar pada rapat
KPU Sumbar Tetapkan Mahyeldi-Vasko sebagai Gubernur dan Wagub Terpilih
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  menunjuk Brigjen Pol Gatot Tri Suryanta jadi Kapolda Sumbar menggantikan Irjen Pol Suharyono
Profil Brigjen Pol Gatot Tri Suryanta, Kapolda Sumbar yang Baru Pengganti Suharyono
Kapolda Sumbar Baru 2025
Brigjen Pol Gatot Tri Suryanta Jadi Kapolda Sumbar