Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: PT Semen Padang mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak atas kepeduliannya terhadap Kecamatan Pauh.
Langgam.id - Kepedulian PT Semen Padang terhadap Kecamatan Pauh, Kota Padang dan sekitarnya, selama ini diapresiasi banyak pihak.
Setiap tahunnya di wilayah ini, PT Semen Padang selalu mengalokasikan dana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) mencapai ratusan juta melalui berbagai program pemberdayaan masyarakat.
"Perhatian dan kepedulian PT Semen Padang terhadap masyarakat Pauh dan sekitarnya begitu besar. Bahkan tiap tahun, PT Semen Padang menggelontarkan dana CSR mencapai ratusan juta untuk 4 kelurahan di Kecamatan Pauh," kata Anggota DPRD Padang asal Dapil II (Pauh-Kuranji), Rafdi di Padang, Rabu (9/3/2022).
Di Kecamatan Pauh ada 4 kelurahan yang menjadi ring 1 dari PT Semen Padang, yaitu, Lambung Bukit, Koto Luar, Limau Manis dan Limau Manis Selatan.
Untuk wilayah ini, berbagai bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) selalu disalurkan oleh PT Semen Padang.
"PT Semen Padang bagian dari BUMN yang secara undang-undang mempunyai kewajiban untuk memperhatikan masyarakat lingkungan melalui TJSL. Sebagai masyarakat Pauh, saya melihat PT Semen Padang konsisten menjalankan tanggung jawabnya," kata Rafdi.
Program TJSL yang dijalankan PT Semen Padang, menurut Rafdi, sudah terukur. Karena juga dievaluasi tiap tahun dan dalam mengimplementasikannya.
PT Semen Padang juga bersinergi dengan masyarakat lingkungan melalui wadah Forum Pemberdayaan Masyarakat.
"Kami berterima kasih atas program-program TJSL atau CSR yang sudah dilaksanakan PT Semen Padang. Kedepan, kami berharap lebih ditingkatkan lagi, sehingga bisa dirasakan oleh banyak lapisan masyarakat," ujar mantan Ketua Forum Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Limau Manis ini.
Lurah Lambung Bukit, Yusrizal mengungkapkan, kepedulian PT Semen Padang terhadap masyarakat Pauh, khususnya di Kelurahan Lambung Bukit, begitu dirasakan oleh masyarakat.
Kepedulian tersebut ungkapnya, telah diwujudkan melalui berbagai program bantuan. Salah satunya, program Basinergi Mambangun Nagari (BMN).
"Melalui program BMN tersebut, PT Semen Padang bersinergi dengan Forum Pemberdayaan Masyarakat Lambung Bukit dalam menyalurkan berbagai bantuan. Sinergi dengan forum itu, sudah berlangsung sekitar 5 tahun ini. Oleh karena itu, sebagai lurah, saya merasakan PT Semen Padang sangat perhatian dan peduli terhadap masyarakat Lambung Bukit," beber Yusrizal.
Ia menambahkan, selain bersinergi dengan forum dalam menyalurkan bantuan, PT Semen Padang juga menyalurkan bantuan secara langsung untuk Lambung Bukit.
Seperti bantuan semen misalnya, pada tahun 2021, PT Semen Padang menyalurkan bantuan semen sebanyak 2000 zak. Bantuan semen itu digunakan untuk betonisasi jalan di kawasan eko wisata Batu Busuk.
Sekretaris Forum Pemberdayaan Masyarakat Lambung Bukit, Boni Ikhlas mengatakan, PT Semen Padang melalui Unit CSR-nya selalu komit membangun Lambung Bukit melalui program BMN.
Bahkan pada tahun 2021 sebutnya, nilai bantuan program BMN yang disalurkan PT Semen Padang kepada masyarakat melalui Forum Pemberdayaan Masyarakat Lambung Bukit mencapai Rp150 juta.
"Bantuan tersebut terdiri dari perlengkapan sekolah bagi pelajar kurang mampu, pembelian mobiler forum dan Lumbung Keuangan Nagari, makanan tambahan untuk Posyandu, pemberdayaan rumah tahfiz, bantuan pembangunan jembatan Padang Janiah Patamuan, serta bantuan pemberdayaan kelompok ternak," tuturnya.
Selain menyalurkan bantuan melalui forum dan juga bantuan lain berupa semen, PT Semen Padang juga konsisten melakukan pembinaan terhadap SD Bustanul Ulum Semen Padang Batu Busuk, yang merupakan sekolah gratis untuk masyarakat kurang mampu di Kelurahan Lambung Bukit dan sekitarnya.
Pada tahun 2021, PT Semen Padang mengalokasikan anggaran melalui Yayasan Igasar PT Semen Padang sebesar Rp850 juta untuk biaya operasional sekolah, sarana dan prasarana sekolah untuk SD Bustanul Ulum Semen Padang.
Mantan Kepala Sekolah SD Bustanul Ulum Semen Padang, Efi Asmanto mengatakan, berdasarkan data siswa tahun ajaran 2021/2022 di SD Bustanul Ulum Semen Padang terdapat 120 orang siswa.
Semua siswa tersebut, merupakan masyarakat kurang mampu yang ada di Batu Busuk dan Keluranan Lambung Bukit pada umumnya.
"Semua siswa tersebut gratis uang SPP di SD Bustanul Ulum Semen Padang. Selain SPP, uang masuk juga gratis. Bahkan untuk siswa kelas 1, juga diberikan seragam sekolah gratis oleh Yayasan Igasar Semen Padang," ucapnya.
Ketua LPM Lambung Bukit, Firdaus Djabar mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang yang selama ini selalu memberikan berbagai bantuan kepada masyarakat Lambung Bukit
Semua bantuan tersebut terangnya, baik yang disalurkan secara langsung maupun melalui Forum Pemberdayaan masyarakat, dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Lambung Bukit.
Ia menjelaskan, Kelurahan Lambung Bukit, Nagari Pauh V, Kecamatan Pauh, merupakan masyarakat lingkungan dari PT Semen Padang atau disebut sebagai bagian dari ring 1 PT Semen Padang.
Sebagai masyarakat lingkungan, tentunya begitu banyak bantuan yang diberikan oleh PT Semen Padang.
Bahkan sebelum pandemi covid-19, bantuan dari PT Semen Padang, khususnya program BMN, mencapai Rp350 juta per tahun.
Untuk itu, mewakili masyarakat Lambung Bukit, Firdaus mengucapkan terimakasih atas kepedulian dan perhatian PT Semen Padang selama ini.
Baca juga: Baznas Semen Padang Serahkan Bantuan Logistik dan Sembako untuk Korban Gempa
"Kami bangga menjadi bagian dari masyarakat lingkungan PT Semen Padang. Mudah-mudahan, PT Semen Padang ke depannya terus maju dan berkembang, sehingga bisa memberikan kontribusi yang lebih besar lagi untuk kami masyarakat Lambung Bukit, dan Nagari Pauh V, Kecamatan Pauh pada umumnya," ujar Firdaus. (*)
—