UIN Imam Bonjol Padang Siapkan Beasiswa S2 Bagi Mahasiswa Berprestasi

Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada 2024 ini, menyiapkan beasiswa bagi sarjana terbaik untuk melanjutkan pendidikan.

UIN Imam Bonjol Padang menggelar rapat Rencana Aksi Kegiatan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama 2024. [foto: UIN Imam Bonjol Padang]

Langgam.id - Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada 2024 ini, menyiapkan beasiswa bagi sarjana terbaik untuk melanjutkan pendidikan di Pascasarjana.

Beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi dan motivasi agar mahasiswa bisa berlomba mengambil kesempatan melanjutkan cita-cita.

“Rektor dalam berbagai kesempatan agar mereka yang terbaik, prestasi akademik dan prestasi aktivis. Secara teknis akan diatur, dana akan disiapkan, tahun ini kita mulai,” ujar Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, UIN Imam Bonjol Padang, Welhendri Azwar saat memimpin rapat Rencana Aksi Kegiatan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama 2024, Kamis (18/1/2024).

Ia mengungkapkan bahwa UIN Imam Bonjol Padang, di awal tahun selalu merancang rencana aksi kegiatan agar tidak tumpang tindih dengan kegiatan lain.

Kegiatan kemahasiswaan terang Welhwndri, dirancang untuk memberikan peluang mahasiswa mengembangkan diri.

“Beasiswa S2 untuk mereka yang berprestasi di bidang akademik dan aktivis akan dirancang dengan ketat. Selama ini apresiasi sekadar piagam, kini kita berikan untuk S2,” ucap Welhendri dalam keterangan tertulis UIN Imam Bonjol Padang. (*/yki)

Baca Juga

Wisuda 91 UIN Imam Bonjol: Rektor Ingatkan Wisudawan untuk Berkarya
Wisuda 91 UIN Imam Bonjol: Rektor Ingatkan Wisudawan untuk Berkarya
Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Martin Kustati menghadiri acara halal bi halal dan tasyakuran Harlah ke-90 GP Ansor di Hotel Pangeran City
Rektor UIN IB Padang Berikan Tausiyah di Tasyakuran Harlah ke-90 GP Ansor
Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Kewiraushaan dan Karir mengadakan kegiatan bimbingan karir bagi calon wisudawan UIN Imam Bonjol Padang.
Ribuan Calon Wisudawan UIN IB Padang Ikuti Bimbingan Karir Sebelum Masuk Dunia Kerja
Delapan orang pegawai Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang dilantik sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)
Delapan Pegawai UIN Imam Bonjol Padang Dilantik Sebagai PPPK
Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang menggelar halal bi halal usai cuti bersama Idul Fitri 1445 H di Gedung J kampus III UIN IB,
Jalin Silaturahmi, UIN Imam Bonjol Padang Adakan Halal bi Halal
Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang memperpanjang pendaftaran wisuda ke-91 tahun 2024. Hal itu diketahui dari postingan
Pendaftaran Wisuda ke-91 Tahun 2024 UIN Imam Bonjol Padang Diperpanjang