Seekor Ular Dievakuasi Damkar Padang dalam Kap Mesin Mobil

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Seekor ular piton ditemukan berada di dalam kap mesin sebuah mobil di Padang.

Petugas Damkar Padang berusaha mengevakuasi seekor ular yang berada di kap mesin mobil. [foto: Damkar Padang]

Berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Seekor ular piton ditemukan berada di dalam kap mesin sebuah mobil di Padang.

Langgam.id – Seekor ular piton ditemukan berada di dalam kap mesin mobil yang berada di Jalan Jhoni Anwar, Kelurahan Kampuang Lapai, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Jumat (28/1/2022).

Temuan ini kemudian dilaporkan ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang. Petugas pun melakukan evakuasi terhadap satwa tersebut.

Kabid Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Sutan Hendra mengatakan, pihaknya mengevakuasi ular sekitar pukul 09.55 WIB.

“Kami mendapat laporan dari pemilik rumah yang melihat ular di garasi rumah kemudian masuk kap mesin mobil. Selanjutnya melaporkan ke kami dan kita segera ke lokasi,” ujar Sutan, Jumat (28/1/2022).

Sutan menyebutkan, setelah dievakuasi, ular kemudian dibawa ke Mako Damkar Padang. Selanjutnya diserahkan ke pihak terkait.

Baca juga: Kasus 10 Remaja Diamankan di Hotel Berlanjut, Satpol PP Proses Manajer Penginapan

“Kami mengimbau bagi masyarakat yang melihat atau mengalami hal yang serupa untuk segera melaporkan ke kami,” katanya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat