Polisi Buru Pemesan Pekerja Seks yang Digerebek Andre Rosiade

Imbauan Tak Gelar Pesta Pernikahan di tengah Pandemi Corona

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto. (Foto: Irwanda)

Langgam.id - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) memastikan akan memburu pria yang mengunakan jasa NN, wanita pekerja seks yang diamankan terkait prostitusi online. NN diamankan dari penggerebekan yang dilakukan polisi bersama Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Andre Rosiade.

"Pihak reserse melakukan penyelidikan. Untuk identitas belum. Nanti, masih dalam penyelidikan," ujar Kabid Humas Polda Sumbar, Stefanus Satake Bayu Setianto, Rabu (5/2/2020).

Satake Bayu mengungkapkan, dalam kasus prostitusi ini, pihaknya hanya menetapkan dua tersangka, yaitu NN beserta muncikarinya AS. Mereka dijerat undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

"Dalam proses kasus ini untuk sementara hanya dua tersangka, yaitu wanita dan muncikarinya. Jadi wanita ini meminta kepada muncikari mencarikan pelanggan," katanya.

Baca juga : Soal Prostitusi yang Diungkap Andre Rosiade, NN Dijerat UU ITE

Satake Bayu mengklaim, tidak ada penjebakan terhadap NN dalam pengungkapan kasus prostitusi ini. Menurutnya, ini murni sebagai pembuktian prostitusi memang ada di Kota Padang.

"Yang melakukan penindakan polisi dan itu bukan penjebakan. Kasus ini sebenarnya sudah tahap satu di kejaksaan, jadi sudah ada berkas dan kirim ke kejaksaan. Tinggal nanti hasil kejaksaan kalau tidak ada tambahan, tersangka bisa dikirim," tuturnya.

Baca juga : Nestapa Pekerja Seks yang Diduga Dijebak Andre Rosiade

Sementara itu Andre Rosiade yang dicoba untuk dikonfirmasi Langgam.id terkait kasus ini, belum menjawab panggilan telepon. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi
Arumi Saidah Humaira kondisinya kian memprihatinkan. Bocah tiga tahun itu menderita penyakit meningitis hidrosefalus dan juga cerebral palsy.
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Meningitis Hidrosefalus di Padang
Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Usai memberikan bantuan langsung tunai (BLT), Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali membantu Nur Rezkia Fahira yang menderita
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma di RSUP M Djamil Padang