Polda Utamakan Pendekatan Adat dalam Pengamanan Pemilu di Sumbar

Polda Utamakan Pendekatan Adat dalam Pengamanan Pemilu di Sumbar

Wakapolda Sumbar Brigadir Jenderal Damisnur. (Foto: tribratanews.sumbar.polri.go.id)

Langgam.id = Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) mengutamakan pendekatan adat dalam pengamanan pemilihan umum 2019.

Demikian dikatakan Wakapolda Sumbar Brigadir Jenderal Damisnur sebagaimana dilansir situs resmi Polri.

“Mengutamakan pendekatan adat dengan merangkul tigo tungku sajarangan atau adat kepemimpinan di Minangkabau”, ujarnya.

Wakapolda menuturkan, dalam pengamanan tersebut, pihaknya telah menggandeng dukungan tokoh adat, tokoh agama dan akademisi.

Tigo tungku sajarangan merupakan pemangku adat yang terdiri atas ninik mamak (tokoh adat), alim ulama dan cadiak pandai (cendekiawan). “Kemarin sudah dilakukan deklarasi damai dengan tigo tungku sajarangan”, katanya.

Menurutnya, sejauh ini Sumbar tergolong aman dan kondusif tanpa gesekan antarkelompok. Karena itu, ia cukup optimistis pengamanan jelang Pemilu 2019 di Sumbar akan berlangsung aman dan kondusif.

Jajaran Polda bersama Polres dan Polsek juga telah menyosialisasikan Pileg dan Pilpres Damai tanpa hoaks, baik di lingkungan masyarakat mau pun lingkungan sekolah.

“Bisa dikatakan di Sumbar ini tidak ada gesekan antarkelompok masyarakat. Semuanya terkendali untuk menyukseskan Pemilu 2019 berjalan aman dan sejuk”, kata Wakapolda. (HM)

Baca Juga

DPW LDII Sumbar menerima 8 ribu bibit ikan dari Polda Sumbar dalam program ketahanan pangan yang diinisiasi Presiden Prabowo Subianto
Dukung Asta Cita Presiden RI, LDII dan Polda Sumbar Tebar 8 Ribu Bibit Ikan di Padang
Setelah berkas acara pemeriksaan dinyatakan lengkap, Polda Sumbar melimpah tersangka dan barang bukti gadis penjual gorengan
In Dragon, Pembunuh dan Pemerkosa Gadis Penjual Gorengan Segera Disidang
Kapolda Sumbar, Irjen Pol Gatot Tri Suryanta memimpin patroli ke sejumlah titik rawan tawuran dan balap liar di Kota Padang pada Jumat
Fasilitasi Balap Liar, Polda Sumbar Bakal Siapkan Lomba Road Race
Polda Sumbar melakukan patroli besar-besaran ke sejumlah titik rawan tawuran dan balap liar di Kota Padang pada Jumat (10/1/2025) malam
Cegah Tawuran dan Balap Liar, Kapolda Sumbar Sisir Sejumlah Ruas Jalan di Padang
Kuasa Hukum Afif Maulana, Alfi Sukri mengatakan, Komisi Informasi (KI) Sumbar mengabulkan sebagian permohonan LBH Padang dalam meminta
Kuasa Hukum: KI Sumbar Kabulkan Permohonan LBH Padang Soal Hasil Autopsi Afif Maulana
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyusun strategi khusus untuk menekan angka tawuran
Polda Sumbar Susun Strategi Khusus Tekan Angka Tawuran dan Balap Liar di Padang