Mencuri Kotak Infak Masjid, Remaja di Bukittinggi Ditangkap Polisi

Penangkapan

Ilustrasi penangkapan (pixabay)

Langgam.id - Seorang anak di bawah umur berinisial JM, terpaksa harus berurusan dengan pihak kepolisian karena terlibat aksi pencurian kontak infak. Remaja 16 tahun ini kedapatan mencuri di Masjid Jamik Tarok, Kota Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar), Selasa (21/1/2020) sekitar pukul 23.30 WIB.

JM tak sendiri, aksi pencurian ini dilakoninya bersama dua rekannya berinisial R (17) dan R (15). Namun keduanya berhasil kabur dan kini menjadi buronan polisi.

Aksi para remaja ini digagalkan petugas masjid yang saat itu sedang melaksanakan ronda. JM yang tak bisa kabur, akhirnya dapat diamankan.

Kapolres Bukittinggi, AKBP Iman Pribadi Santoso, membenarkan kejadian tersebut. Saat ini, JM diserahkan ke unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) untuk menjalani pemeriksaan.

"Jadi anak ini mencuri bermodal palu masuk ke dalam masjid dengan memanjat teralis dekat tempat uduk laki-laki. Kemudian merusak teralis jendela mesjid, dan selanjutnya merusak gembok kotak amal," kata Imam, Rabu (22/1/2020).

Ia mengungkapkan, saat memasukkan uang kotak amal ke dalam tas yang telah disiapkan, aksinya kepergok petugas mesjid. Melihat adanya orang mencurigakan petugas mesjid memanggil rekannya.

"Anak ini dapat diamankan lalu membawa keluar masjid, di luar masjid telah menunggu warga merasa kesal dengan kejadian tersebut warga yang tersulut amarah berusaha menghakimi," ujarnya.

Beruntung Tim Kobra Polres Bukittinggi langsung datang kelokasi dan mengamankan anak tersebut dari amukan massa. Kemudian membawanya ke Polres Bukittinggi untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Dari aksi anak ini, petugas menyita barang bukti berupa satu buah palu, dua gembok kotak amal dan satu tas warna Hitam berisi uang hasil pembongkaran kotak amal masjid berjumlah sebesar Rp1.938.000. (*/Irwanda/ICA)

Baca Juga

Selama libur Lebaran 2024, tingkat hunian hotel dan penginapan di Kota Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar), mengalami kenaikan 100 persen
Lebaran 2024, Tingkat Hunian Hotel di Bukittinggi Naik 100 Persen Dibanding 2023
Sempat Terhambat Akibat Air Meluap di Kelok Hantu, Jalan Raya Padang Panjang - Bukittinggi Buka Tutup
Sempat Terhambat Akibat Air Meluap di Kelok Hantu, Jalan Raya Padang Panjang - Bukittinggi Buka Tutup
Dua pelaku pencurian yang pada medio Maret 2024 lalu berhasil ditangkap Sat Reskrim Polres Payakumbuh pada Senin (15/4/2024) sekitar pukul
Kupak Rumah Warga, Dua Pria Diringkus Polres Payakumbuh
Pemerintah Kota (Pemko) Bukittinggi telah menyiapkan 14 titik parkir resmi selama libur Idul Fitri 1445 Hijriyah atau 2024. Belasan titik
Pemko Bukittinggi Siapkan 14 Titik Parkir Resmi, Ini Lokasi dan Tarifnya
Bantuan beras dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bukittinggi, belakang menjadi sorotan. Di media sosial, heboh bantuan itu karena
Heboh Beras Bantuan Baznas Ada Foto Wali Kota Bukittinggi, Banyak Dikecam
Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Stasiun Lambuang di bekas Stasiun Kereta Api Bukittinggi. Stasiun Lambuang ini akan menjadi pusat
Stasiun Lambuang Bukittinggi Diresmikan Menteri BUMN, Bakal Jadi Pusat Kuliner Terbesar di Sumbar