Masjid di Lima Kecamatan Terima Bantuan Bank Nagari Cabang Painan

Masjid di Lima Kecamatan Terima Bantuan Bank Nagari Cabang Painan

Pimpinan Cabang Bank Nagari Painan Helfiyanrika di Masjid Darul Ihsan Lansano Kecamatan Sutera, Pesisir Selatan. [Foto: Humas]

Berita Pesisir Selatan – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Masjid di Lima Kecamatan Terima Bantuan Bank Nagari Cabang Painan.

Langgam.id – Bank Nagari Cabang Painan Kabupaten Pesisir Selatan menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) pada sejumlah tempat ibadah. Ramadan kali ini, bantuan diberikan pada lima masjid di lima kecamatan di sana.

Masjid beruntung yang mendapat CSR tersebut, yaitu Masjid Agung di Pancung Soal, Masjid Nurul Hikmah di Ranah Pesisir, Masjid Nurul Ihsan di Lansano Sutera, Masjid Suhada di Batangkapas dan Masjid Mukaromah di Koto XI Tarusan.

Penyerahan bantuan dilakukan dalam agenda safari Ramadan Pemda Pesisir Selatan. Bank Nagari masuk dalam dafar tim 1 bersama Bupati Rusma Yul Anwar.

“Kita masuk dalam daftar tim 1 bersama Pak Bupati. Karena itu CSR tersebut disalurkan pada agenda safari Ramadan Pemerintah Daerah Pesisir Selatan,” kata Pimpinan Cabang Bank Nagari Painan Helfiyanrika.

Dia berharap bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaiknya oleh pengurus. Meski jumlahnya tidak banyak, namun cukup membantu keperluan rumah ibadah.

Selain menyalurkan bantuan, saat safari di Masjid Darul Ihsan Lansano Kecamatan Sutera, Kamis (14/4/2022), pihaknya juga menyampaikan beberapa program pengkreditan, mulai dari KUR Marandang, KMK Bangkit dan kredit umum lainnya.

Bank Nagari bertekad dapat membangkitkan keterpurukan ekonomi selama pandemi Covid-19. Bank Nagari siap membantu masyarakat dan juga usaha mikro kecil yang ada di Pesisir Selatan.

Baca juga: Gelar Safari Ramadan, Bupati Pesisir Selatan Terima Aduan Jalan Rusak

Pengurus masjid dan jamaah juga diperkenalkan dengan aplikasi Nagari Digital Masjid. Aplikasi itu sangat membantu dan mempermudah masyarakat mendapatkan informasi tentang masjid. Sekaligus, mempermudah dermawan untuk berdonasi.

Dapatkan update berita Pesisir Selatan – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen