Kondisi Semakin Baik, Zulfirman Syah Boleh Keluar Rumah Sakit

Kondisi Semakin Baik, Zulfirman Syah Boleh Keluar Rumah Sakit

Zulfirman Syah, korban penembakan brutal di Selandia Baru asal Padang, Sumatra Barat (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Zufirman Syah, korban aksi teror di Masjid Linwood, Kota Chirstchurch, Selandia Baru asal Kota Padang, Sumatera Barat diperbolehkan pulang dari Rumah Sakit Christchurch Public Hospital besok, Jumat (29/03/2019).

Informasi dari kakak kandung korban, Yulierma (51), kondisi Zulfirman sudah semakin membaik hingga saat ini.

"Kami bahagia, ada kabar yang bisa kami bawa pulang untuk Ayah dan Ibu. Kondisi Zul sudah 80 persen pulih," ujar Erma saat jumpa pers di kantor Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sumbar sepulang dari Selandia Baru, Kamis (28/03/2019).

Dikatakan Erma, Zulfirman Syah sudah boleh keluar dari rumah sakit, besok. "Awalnya, direncanakan Senin (25/03/2019). Namun tidak jadi, akhirnya Jumat (29/03/2019) Zul keluar dari rumah sakit," jelasnya.

Sebelumnya, Zul belum boleh keluar rumah sakit karena petugas di rumah sakit menilai kondisi Zulfirman belum memadai untuk berobat jalan. "Ada aturannya, rumah sakit harus memastikan kondisi Zul terlebih dahulu. Baru diperbolehkan keluar," ungkapnya.

Ketika berada di Selandia Baru, Erma juga menyarankan Zulfirman untuk pulang ke Padang. "Zul menolak, menurut Zul dia mendapatkan perawatan yang baik dari pemerintah Selandia Baru dan dijamin biaya perawatan sampai sembuh," ucapnya.

Selain itu, Handra Yaspita yang juga kakak kandung Zulfirman mengatakan, adiknya butuh waktu lama agar bisa sembuh seperti sediakala.

"Saya mohon doa semoga semua kembali seperti sediakala, semoga Allah masih mengizinkan kami kembali bertemu," ujarnya. (Rahmadi/FZ)

Baca Juga

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Ketua DPRD Sumbar menilai persoalan NII belum tuntas dengan hanya 391 orang cabut baiat.
391 Pengikut NII Dharmasraya Cabut Baiat, Ketua DPRD Sumbar: Harus Dicari Akar Persoalan
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pengamat terorisme turut mengomentari adanya pengikut NII yang cabut baiat di Dharmasraya.
Kata Pengamat Terorisme Soal Ratusan Pengikut NII di Dharmasraya Cabut Baiat
Berita Dharmasraya - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Diduga kelompok Jaringan Teroris NII di Dharmasraya, sebut Pancasila Tagut.
Cerita Mantan Jemaah Diduga Jaringan NII di Dharmasraya, Ajarannya Sebut Pancasila Tagut
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Gubernur Sumbar meminta kepala daerah agar mengawasi warga pendatang di tingkat RT dan nagari.
Cegah Terorisme, RT Diminta Awasi Warga Pendatang, Mahyeldi: Hidupkan Lapor 2 Kali 24 Jam
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sosiolog Agama UIN IB Padang nilai pemerintah di Sumbar defensif tanggapi isu terorisme.
Soal Jaringan NII di Sumbar, Sosiolog Agama UIN IB Padang Nilai Pemda Defensif
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kata Mahyeldi, data jarigan teroris NII di Sumbar itu perlu penjelasan, agar tak bias informasi.
Kata Gubernur Soal Jaringan Teroris NII di Sumbar: Banyak Bias karena Belum Jelas