Kapolda: Semua Objek Wisata di Sumbar Tutup Saat Libur Lebaran 2021

Kapolda: Semua Objek Wisata di Sumbar Tutup Saat Libur Lebaran 2021

Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto. (foto: Irwanda/langgam.id)

Langgam.id - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Irjen Pol Toni Harmanto menyatakan, semua objek wisata yang ada di Sumatra Barat (Sumbar) ditutup saat liburan lebaran Idul Fitri 1442 Hijriyah. Upaya ini dilakukan salah satunya untuk menekan penyebaran covid-19.

"Kita pastikan semua tutup. Ini pasti (libur lebaran) akan kita tutup. (Semua objek wisata) Iya," kata Irjen Toni Harmanto, Jumat (8/5/2021).

Toni mengungkapkan sebelumnya pihaknya telah melakukan hal yang sama saat libur tahun baru dan Imlek. Keputusan penutupan objek wisata Sumbar ketika itu berjalan dengan baik. "Bisa dilihat tahun baru dan Imlek kemarin, saya tutup. Makanya kita tutup, bisa dibuktikan waktu itu," tegasnya.

Seperti diketahui dalam pengamanan lebaran pihak kepolisian menggelar operasi ketupat singgalang yang dimulai 6-17 Mei 2021. Operasi ini juga melibatkan instansi lainnya seperti TNI, pemda, dan mitra kamtibmas lainnya.

Sebanyak 2.941 personel terlibat dalam operasi ini. Selain fokus soal gangguan kamtibmas, operasi ketupat singgalang juga fokus soal larangan mudik dengan melakukan penyekatan di perbatasan wilayah Sumbar. (Irwanda/SS)

Baca Juga

Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq resmi jabat Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Resmi Jabat Dirlantas Polda Sumbar, AKBP Reza Ingin Wujudkan 'Polantas Rancak Bana'
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Tim Satgas Pangan Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) melakukan pengecekan
Satgas Pangan Polda Sumbar Cek Pendistribusian MinyaKita, Ini Hasilnya
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta melantik satu-satunya Polwan menjabat sebagai Kapolsek di Sumbar. Dia adalah AKP Herlina.
Kapolda Sumbar Lantik Polwan Satu-satunya Jadi Kapolsek, Bertugas di Mentawai