Jamin Gangguan Kamtibmas, AKBP Iman: Masyarakat Bukittinggi Orang Berpendidikan

Jamin Gangguan Kamtibmas, AKBP Iman: Masyarakat Bukittinggi Orang Berpendidikan

AKBP Iman Pribadi Santoso, Kapolres Bukittinggi (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id - AKBP Iman Pribadi Santoso menjamin terkait gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kota Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar). Ia selaku Kapolres Bukittinggi, siap melayani dan mengayomi masyarakat dengan setulus hati.

Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2000 itu mengakui, mayoritas masyarakat Bukittinggi merupakan orang-orang yang berpendidikan. Iman yakin, pihak kepolisian bersama masyarakat dapat bersinergi dalam mewujudkan keamanan di kota wisata tersebut.

"Di Bukittinggi berbagai kalangan atau elemen masyarakat yang berbeda-berbeda, juga banyak perantauan. Mudah-mudahan kita bisa mengakomodir keamanan dan bisa lebih melayani dan mengayomi masyarakat," ujar Iman diwawancarai Langgam.id beberapa waktu lalu.

Iman mengatakan, sampai saat ini dirinya bersama jajaran tetap melanjutkan apa yang telah menjadi program dari Kapolres Bukittinggi yang sebelumnya. Sembari waktu berjalan, ia akan terus menganalisa apa yang harus diakomodir demi mewujudkan kenyamanan masyarakat.

"Kita sementara melanjutkan program pejabat yang sebelumnya. Namun sambil kita analisa apa saja yang harus kita akomodir dari kegiatan masyarakat di Kota Bukittinggi," kata pria kelahiran kelahiran 20 Oktober 1977 itu.

Kurang lebih satu minggu menjabat sebagai Kapolres, Iman mengungkapkan, untuk ganguan kamtibmas di Kota Bukittinggi cenderung kondusif. Begitupun untuk aspek kejahatan konvensional maupun transnasional terbilang minim.

"Alhamdulillah, gangguan Kamtibmas cenderung kondusif di Bukittinggi. Mudah-mudahan selamanya bisa kondusif, apalagi mayoritas masyarakat di Bukittinggi orang berpendidikan. Saya yakin faktor keamanan akan baik dan kita terus menjalin komunikasi bersama masyarakat," ucapnya.

Bukittinggi selaku kota tujuan wisatawan, Iman juga memastikan akan keamanan bagi wisatawan yang akan berkunjung di objek wisata. Ia juga akan berkoordinasi terus dengan pemerintah kota untuk saling bersinergi.

"Semoga Kota Bukittinggi terus menjadi tujuan wisatawan, dan pemerintah kota dapat menambah wahana-wahana di objek wisata. Ini tentunya akan menambah daya tarik wisatawan sehingga pemasukan daerah meningkat. Kita (polisi) tentu akan menjamin keamanan," pungkasnya. (Irwanda/ZE)

Baca Juga

Bantuan beras dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bukittinggi, belakang menjadi sorotan. Di media sosial, heboh bantuan itu karena
Heboh Beras Bantuan Baznas Ada Foto Wali Kota Bukittinggi, Banyak Dikecam
Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Stasiun Lambuang di bekas Stasiun Kereta Api Bukittinggi. Stasiun Lambuang ini akan menjadi pusat
Stasiun Lambuang Bukittinggi Diresmikan Menteri BUMN, Bakal Jadi Pusat Kuliner Terbesar di Sumbar
Seorang pelajar SMPN 4 Bukittinggi bernama Fritzy Lorenzo (14) ditemukan meninggal dunia di belakang Stadion Atas Ngarai pada Selasa
Sempat Dikabarkan Hilang, Pelajar SMP di Bukittinggi Ditemukan Meninggal Dunia
Pemilihan Umum tinggal menghitung hari. Pesta demokrasi yang menandai babak baru nahkoda kepemimpinan di Indonesia itu, akan diikuti ratusan
Anies Baswedan Doa untuk Palestina Bersama Masyarakat Bukittinggi
ACC Resmikan Kantor Cabang Syariah di Bukittinggi
ACC Resmikan Kantor Cabang Syariah di Bukittinggi
Bukittinggi masuk ke dalam kota pilihan masyarakat Indonesia untuk berwisata. Hal itu berdasarkan hasil survei GoodStats 2023.Dikutip dari
Bukittinggi Masuk Kota Pilihan Masyarakat Indonesia untuk Berwisata