Rincian 41 Formasi CPNS 2019 IAIN Batusangkar, 2 Kursi Disabilitas

Rincian 41 Formasi CPNS 2019 IAIN Batusangkar, 2 Kursi Disabilitas

Logo IAIN Batu Sangkar (ist)

Langgam.id - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) mendapatkan 41 formasi dalam perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019.

Formasi tersebut disediakan beragam. Ada jabatan fungsional yang bisa dilamar oleh tamatan S1, ada juga posisi dosen untuk lulusan S2 dan S3 berbagai jurusan.

Kampus ini juga menyediakan 2 formasi khusus disabilitas untuk lulusan sarjana. Masing-masing untuk jabatan Analis Informasi Pengembangan Sumberdaya Manusia Aparatur dan Penata Laporan Keuangan.

Lima formasi yang dapat diikuti lulusan S1 antara lain:

1. Ahli pertama-Pengelola pengadaan barang dan jasa 1 formasi.
2. Ahli pertama-perawat 1 formasi.
3. Ahli pertama-Pranata Komputer 1 formasi.
4. Ahli pertama-Pustakawan 2 formasi.

Sementara itu, 41 posisi dosen bisa diisi oleh tamatan S2 dan S3 masing-masing

- Asisten ahli-Dosen Akuntansi Biaya 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Akuntansi Keuangan 1 formasi.
-Asisten Ahli-Dosen Bahasa Indonesia 1 formasi.
-Asisten Ahli-Dosen Bahasa Biopsikologi 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ekonomi Moneter 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ekonomi Pembangunan 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Fiqih 2 formasi
-Asisten ahli-Dosen Hukum dan Etika Media Masa 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Hukum Ekonomi Syariah 1 formasi.

-Asisten ahli-Dosen Hukum Pidana 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ilmu Hukum 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ilmu Komunikasi 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ilmu Pariwisata 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Ilmu Perundang-undangan/Legal Drafting 1 formasi.

-Asisten ahli- Dosen Ilmu Tafsir Hadits 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Jurnalistik 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Jurnalistik Investigasi 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Kebijakan Publik 1 formasi.

-Asisten ahli-Dosen Komunikasi Politik 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Manajemen Zakat dan Wakaf 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Otomasi Perpustakaan 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Pemikiran Politik Islam 1 formasi.

-Asisten ahli-Dosen Pemrograman 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Pendidikan Kewarganegaraan 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Pendidikan Kimia 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen PGMI 1 formasi.

-Asisten ahli-Dosen Politik Islam 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Produksi Acara TV 1 formasi.
-Asisten ahli-Dosen Psikologi Islam 1 formasi.

Lektor - Dosen Akuntansi 1 formasi.
Lektor - Dosen Bahasa Arab 1 formasi.
Lektor - Dosen Bimbingan dan Konseling 1 formasi.
Lektor - Dosen Ekonomi Islam 1 formasi.

Informasi ini dapat dilihat di portal resmi Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sumatra Barat di https://sumbar.kemenag.go.id, pada bagian rincian alokasi formasi per satuan kerja penempatan Kementerian Agama 2019, yang diumumkan sejak Jumat (15/11/2019).

Selanjutnya bagi pelamar dapat melakukan pendaftaran secara online dari tanggal 15-29 November 2019 di halaman https://sscasn.bkn.go.id dengan menggunakan NIK KTP dan Kartu Keluarga. (Rahmadi/RC)

Tag:

Baca Juga

Wabup Dharmasraya Serahkan SK Bagi 62 CPNS Formasi 2019
Wabup Dharmasraya Serahkan SK Bagi 62 CPNS Formasi 2019
91 CPNS 2019 Bukittinggi Mulai Bekerja, Sekda: Belum Ada Pangkat
91 CPNS 2019 Bukittinggi Mulai Bekerja, Sekda: Belum Ada Pangkat
Pemko Padang Sudah Tetapkan Jadwal Tes SKB CPNS 2019
Pemko Padang Sudah Tetapkan Jadwal Tes SKB CPNS 2019
SKB CPNS 2019 | Tes SKD CPNS 2020, cpns mei 2021, 742 formasi
Wajib! Pendaftaran Ulang SKB CPNS 2019 untuk Kemensesneg dan Setkab
CPNS Disabilitas di Sumbar
Status CPNS Dicabut BPK, Alde Maulana Minta Dukungan Pemprov Sumbar
Kasus Alde Maulana
Soal Kasus Alde Maulana, LBH Padang: Paradigma Difabel di Pemerintahan Masih Minim