Hendak Atasi Pohon Tumbang, Mobil BPBD Agam Malah Kecelakaan

Identitas Perempuan Tergeletak di By Pass Padang Masih Misterius

Ilustrasi penemuan jenazah.

Langgam.id - Satu unit mobil operasional milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam mengalami kecelakaan di Jalan Raya Lubuk Basung-Bukittinggi, Rabu (9/11/2022) malam.

Kecelakaan terjadi saat petugas BPBD Kabupaten Agam hendak mengatasi pohon tumbang di Kelok 1 kawasan Kelok 44. Satu unit mobil operasional dikerahkan ke lokasi kejadian.

"Jadi kami dapat laporan dari masyarakat ada pohon tumbang. Kami tindaklanjuti dan langsung dipimpin Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Agam," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Agam, Bambang Warsito, Kamis (10/11/2022).

Namun, kata Bambang, di perjalanan mobil operasional mengalami kecelakaan. Di dalam mobil terdapat lima orang personel.

"Karena kondisi hujan, kendaraan slip. Alhamdulillah personel selamat, dibawa ke rumah sakit dan sudah diperbolehkan pulang. Hanya benturan, luka-luka tidak ada," tuturnya.

Kondisi mobil saat kecelakaan terbalik, Bambang menyebutkan, pihaknya berkoordinasi langsung dengan dinas perhubungan dan Satpol PP untuk mengevakuasi kendaraan.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Padang Lua Agam: Truk Tabrak 4 Kendaraan hingga Warung

"Kendaraan ini memang digunakan untuk operasional jika ada laporan bencana. Mobil juga membawa sejumlah peralatan," tuturnya.

Baca Juga

The Balcone Suites & Resort
The Balcone Suites & Resort Mulai Beroperasi, Hotel Bintang 5 Pertama di Sumbar dengan Pemandangan yang Menakjubkan
Bantuan Andre Rosiade
Anak 13 Tahun Luka Bakar Akibat Kebakaran di Agam, Andre Rosiade Serahkan Bantuan
Bunga Bangkai Raksasa Ditemukan Mekar di Agam
Bunga Bangkai Raksasa Ditemukan Mekar di Agam
Bupati dan Kapolres Antarkan Bantuan dari Agam ke Cianjur
Bupati dan Kapolres Antarkan Bantuan dari Agam ke Cianjur
Langgam.id - BMKG mencatat Kabupaten Dharmasraya menjadi salah satu daerah di Sumbar yang berstatus siaga bencana hingga Desember 2022.
Sejak 14 November, 29 Bencana Alam Terjadi di Agam
Langgam.id - Bupati Kabupaten Agam, Andri Warman mengungkapkan keinginannya terkait pengelolaan Keramba Jaring Apung (KJA) di Danau Maninjau.
Dewan SDA Nasional Kunjungi Danau Manijau, Bupati Agam: Kita Ingin KJA Ditata, Bukan Dihabiskan