Ditangkap Polisi, Preman Izet Ngaku Ganti Hobi Jadi Salat dan Mengaji

hobi izet

Izet saat berada di Polda Sumbar.

Langgam.id - Beredar video preman Izet menyatakan akan ganti hobi setelah ditangkap Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar). Pelaku pemalakan dan pemukulan sopir truk PT Semen Padang ini sebelumnya mengaku bahwa hobinya berkelahi dan mabuk.

"Izet dulu hobi bacakak jo mabuak. Sasudah tatangkok jo polisi, hobi sambayang jo mangaji. (Izet dulu hobi berkelahi sama mabuk. Setelah ditangkap sama polisi, hobi salat dan mengaji," kata Izet dalam video yang beredar, Kamis (15/7/2021).

Video pernyataan Izet ini bertebaran di grup-grup WhatsApp dan diunggah di akun Bidang Humas Polda Sumbar. Tak sedikit juga video itu dijadikan status oleh pengguna WhatsApp.

Baca juga: Begini Kronologi Penangkapan Preman Izet di Tanah Datar

Dalam video itu, Izet duduk mengenakan baju tahanan. Sejumlah orang juga berada di sekitar Izet saat video diambil.

Pelaku bernama asli Zetrizal (37 tahun) tersebut sebelumnya ditangkap di Kabupaten Tanah Datar sekitar pukul 06.00 WIB. Usai ditangkap langsung dibawa ke Polda Sumbar.

Saat jumpa pers bersama awak media, Izet juga sempat menyampaikan permintaan maaf atas perbuatannya. Permintaan maaf ini diungkapkannya untuk netizen media sosial dan seluruh masyarakat Sumbar.

"Saya minta maaf kepada sopir yang saya lakukan pemalakan. Saya menyesal dan tidak akan pernah mengulangi lagi, saya berjanji kepada diri saya," kaya Izet kepada awak media.

Ia mengakui pasca videonya viral dirinya merasa tertekan. Bahkan tak sanggup melihat atau bermain media sosial.

"Saya lebih merasa itu. (Memantau media sosial) saya enggak sanggup. Itu kekhilafan saya. Saya meminta maaf kepada netizen media sosial dan masyarakat Sumbar," ujarnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Polda Sumbar menggelar Operasi Zebra Singgalang 2024 terhitung mulai 14-27 Oktober 2024. Kegiatan ini digelar guna menciptakan
Dimulai Hari Ini, Operasi Zebra Singgalang 2024 Berlangsung hingga 27 Oktober
Konflik agraria di Nagari Kapa, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, kembali memanas pada Jumat (4/10/2024).
Konflik Agraria Berlanjut: 10 Warga Kapa Dibawa ke Polda, Penggusuran Lahan Menuai Kecaman
Bidpropam Polda Sumbar mulai melakukan sidang kode etik terhadap para personel yang diduga tidak profesional saat membubarkan aksi tawuran
Polda Sumbar Mulai Sidang Kode Etik Anggota Tidak Profesional saat Bubarkan Tawuran di Kuranji
Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024: KPU Tekankan Pentingnya Demokrasi Bermartabat
Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024: KPU Tekankan Pentingnya Demokrasi Bermartabat
KAI dan Polda Sumbar Gelar Operasi Tilang Humanis di Perlintasan Kereta Api
KAI dan Polda Sumbar Gelar Operasi Tilang Humanis di Perlintasan Kereta Api