Polda Sumbar: Selama PSBB, 2.734 Kendaraan Diminta Putar Balik di Perbatasan

KSP Konferensi Video dengan Gubernur Sumbar, Sampaikan Kriteria Tertentu Izin Mudik, ppkm

Ilustrasi - Kebijakan PSBB Covid-19. (Foto: Gerd Altmann/pixabay.com)

Langgam.id - Selama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), tercatat 2.734 kendaraan diminta polisi putar balik di perbatasan Sumatra Barat.

"Sedang kendaraan antar kabupaten kota sebanyak 41.430 kendaraan," kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, Senin (18/5/2020) di Mapolda.

Selain itu, menurutnya, petugas juga telah melakukan penilangan terhadap 130 kendaraan bermotor dan 968 berupa teguran.

Satake juga mengatakan, kejahatan konvensional yang terjadi di wilayah hukum Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) turun selama empat bulan terakhir.

Penurunan tersebut terjadi dalam rentang Januari hingga April 2020. “Pada Januari terjadi 1.158 kasus, Februari 1.135 kasus, Maret 984 kasus dan April 826 kasus,” kata Kabid Humas, sebagaimana dirilis situs resmi Polri.

Kombes Pol Satake menjelaskan, selama empat bulan tersebut total keseluruhan 4.103 kasus yang pada umumnya adalah kasus pencurian. (*/SS)

Baca Juga

Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq resmi jabat Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Resmi Jabat Dirlantas Polda Sumbar, AKBP Reza Ingin Wujudkan 'Polantas Rancak Bana'
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Tim Satgas Pangan Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) melakukan pengecekan
Satgas Pangan Polda Sumbar Cek Pendistribusian MinyaKita, Ini Hasilnya