FISIP Unand Terapkan Kuliah Cepat, S1 dan S2 Hanya 5 Tahun

FISIP Unand: Realokasi Anggaran Covid-19 Harus Jamin Kebutuhan Dasar Penduduk Sumbar

Fisip Unand (Foto: fisip.unand.ac.id)

Langgam.idFakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Andalas (Unand) targetkan mahasiswa mampu meraih dua gelar sekaligus dalam jangka waktu lima tahun. Hal itu diungkapkan Wakil Dekan I FISIP Unand, Aidinil Zetra.

“Jika pernah mendengar program akselerasi di sekolah, maka program fast track ini punya kemiripan. Bedanya, fast track ditawarkan ditingkat perguruan tinggi pada jenjang Strata 1, program ini mengintegrasikan studi S1 dan S2,” ujar Aidinil dikutip melalui website fisip.unand.ac.id, Senin (30/12/2019).

Penerapan fast track, kata Aidinil, merupakan salah satu upaya efisiensi biaya pendidikan bagi mahasiswa, karena tidak membebankan biaya pendidikan program S2.

Jadi, katanya, mahasiswa berprestasi yang sudah menyelesaikan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan menyelesaikan teori perkuliahan sebanyak 100 SKS di jenjang S1, akan langsung diarahkan untuk mendaftar ke jenjang S2.

“Tentunya ada syarat yang harus dilalui, salah satunya IPK harus diatas 3,25 dengan nilai paling rendah B hingga akhir semester 6,” jelasnya.

Selain itu, mahasiswa yang boleh mengikuti program fast track, kata Aidil, juga harus memiliki nilai TOEFL minimal 450.

“Mahasiswa S1 pada semester 7 dan 8 sudah bisa memulai mengikuti program S2. Namun, perkuliahan S2 yang diikuti pada tahun itu, dihitung sebagai tabungan SKS. Agar tidak sulit, usahakan tesis masih satu topik dengan skripsi” ucapnya.

Diketahui, untuk tahap pertama, FISIP Unand sudah membuka pendaftaran fast track, dengan jumlah pendaftar sebanyak 50 orang. Namun, setelah mengikuti seleksi, hanya 30 orang yang dinyatakan lulus.

“Sekarang pepatah biar lambat asal selamat sudah tidak berlaku lagi, kita revisi, biar cepat asal selamat,” kata Aidinil. (*/ZE)

Baca Juga

Langgam.id - Lembaga SURI menggelar pameran Pemanfaatan Iluminasi Naskah Kuno Menjadi Motif Kain Minangkabau di Unand.
53 Proposal PKM UNAND Lolos Pendanaan Kemendikbudristek
RS Unand Bertekad Menjadi Destinasi Wisata Medis di Asia Tenggara
RS Unand Bertekad Menjadi Destinasi Wisata Medis di Asia Tenggara
Rumah Sakit Universitas Andalas (Unand) saat ini sudah dilengkapi dengan peralatan yang canggih. Selain itu, rumah sakit ini juga didukung
Cegah Pasien Berobat Keluar Negeri, Ini Upaya yang Dilakukan RS Unand
Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
TANAH ULAYAT TOL PADANG-PEKANBARU
Wacana Penghapusan Insentif Guru Dalam Model Fungsi Utilitas
Tingkatkan Kualitas Program Siaran Televisi di Sumbar, KPI Pusat Sambangi Unand
Tingkatkan Kualitas Program Siaran Televisi di Sumbar, KPI Pusat Sambangi Unand