Cuaca Ekstrem di Sumbar Diprediksi Hingga Desember

banjir jondul rawang padang

Ilustrasi banjir. [pixabay]

Langgam.id – Selama dua minggu terakhir, hampir seluruh wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dilanda cuaca ekstrem baik hujan berintensitas sedang maupun tinggi dan juga angin kencang. Cuaca ekstrem yang terjadi mengakibatkan berbagai bencana seperti banjir dan longsor.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar, Erman Rahman, menyebutkan cuaca ekstrem di Sumbar diperkirakan akan terus berlangsung hingga Desember 2021 mendatang.

“BPBD Sumbar telah menyiapkan SK Gubernur untuk siaga darurat bencana hingga akhir Desember,” kata Erman, Kamis (30/9/2021).

Erman turut mengimbau masyarakat untuk lebih waspada khususnya di wilayah rawan bencana.

“Mengingat sumbar ini sangat rawan bencana, kita mengimbau masyarakat lebih waspada. Terutama di daerah rawan bencana, seperti banjir, banjir bandang, dan longsor,” ujarnya.

“Karena daerah-daerah yang rawan itu sangat kita khawatirkan dengan hal-hal yang tidak kita inginkan. Apalagi selalu diguyuri hujan dengan waktu yang lama seperti hari ini,” imbuhnya. (Mg Fauziah)

Baca Juga

Mobil Box Berisikan 7 Orang Jatuh ke Jurang di Flyover Kelok 9
Mobil Box Berisikan 7 Orang Jatuh ke Jurang di Flyover Kelok 9
Daftar 5 Korban Meninggal Kecelakaan Beruntun Truk Trailer di Sumbar
Daftar 5 Korban Meninggal Kecelakaan Beruntun Truk Trailer di Sumbar
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim