• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Gaya Hidup

8 Kebiasaan Orang Indonesia yang Dianggap Kasar di Luar Negeri

Nabila Hanum
15/08/2021 | 02:00 WIB
A A
kebiasaan orang indonesia

Ilustrasi membunyikan klakson [ist]

Orang Indonesia terkenal ramah dan murah senyum kepada orang asing. Tapi, kebiasaan normal orang Indonesia itu justru dianggap tidak sopan di Rusia. Lantas, apa saja kebiasaan orang Indonesia lainnya yang dianggap kasar di luar negeri?

Langgam.id – Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung. Pepatah itu pasti sering banget kamu denger. Artinya adalah kita harus bisa menyesuaikan diri dengan adat dan tempat tinggal.

Tahukah kamu, ada kebiasaan tertentu yang biasa dilakukan di Indonesia karena dianggap normal dan baik, ternyata malah dianggap kasar di luar negeri loh.

Baca Juga

Tips Memilih Pangan Jajanan Anak Sekolah yang Aman, Bermutu dan Bergizi

3 Cara Mencegah Mata Minus pada Anak

Kira-kira apa saja ya? Yuk simak ulasan mengenai kebiasaan orang Indonesia yang dianggap kasar di luar negeri.

Baca juga: Ini 5 Tanda Seseorang Tengah Merindukan Dirimu

Menghabiskan makanan

Menghabiskan makanan ketika bertamu justru jadi hal yang bikin pemilik rumah senang. Artinya kita menghargai si tuan rumah.

Tapi lain cerita kalau di China. Memakan habis makanan yang disuguhkan dianggap tidak sopan. Karena tandanya makanan yang disuguhkan tidak cukup untuk mengisi perut.

Tersenyum ke orang lain

Orang Indonesia memang terkenal dengan keramahan dan murah senyum kepada orang asing. Tapi jangan sekali-kali kamu melakukan ini di Rusia ya.

Menebar senyum di Rusia justru dianggap sebagai sesuatu yang tidak menyenangkan.

Senyum kamu menimbulkan kesan menggoda saat bertemu orang baru. Jadi menebar senyum hanya bisa kamu lakukan kepada teman dekat atau keluarga.

Duduk di kursi belakang taxi

Kalau di Indonesia, kamu mau duduk di mana saja tidak ada masalah. Asal tidak di atap mobil. Tapi di Irlandia, Australia, Selandia Baru , dan Skotlandia, itu dianggap tidak sopan.

Baca juga: Viral Video Mempelai Pria Talak Istri Usai Ijab Kabul, Ternyata Ini Alasannya

Karena masyarakatnya memegang prinsip egalitarianisme di mana manusia itu ditakdirkan sama derajat tanpa memandang status pekerjaan.

Membunyikan klakson

Kalo di Indonesia suara klakson itu biasa digunakan. Tapi jangan sekali-kali kamu lakuin di Norwegia, kalau keadaan kamu tidak darurat. Karena di sana klakson digunakan hanya untuk keadaan gawat darurat.

Bertanya “kamu lagi ngapain”

kebiasaan orang indonesia

Kalo di Indonesia ini udah jadi pertanyaan paling basic ya. Tapi kalau di Belanda, pertanyaan  ini bukan hanya dianggap mengganggu privasi orang, tapi juga terlihat tidak berkelas.

Ini karena Belanda dikenal memiliki sistem kesejahteraan sosial yang luas

Memasukkan tangan ke saku celana

kebiasaan orang indonesia

Jagan lakukan ini ketika kamu ada di Jerman. Terutama ketika ngobrol ngobrol sama orang Jerman.

Memasukkan saku ke celana artinya kamu tidak mengharga lawan bicaramu. Padahal kalau di Indonesia ini sering dilakuin tanpa sengaja ya.

Menyilangkan kaki saat duduk

kebiasaan orang indonesia

Untuk momen tertentu yang formal, menyilangkan kaki memang tidak boleh. Tapi di luar itu, duduk seperti ini sama sekali tidak masalah.

Lain lagi kalau di Arab Saudi nih. Bahkan saat bertemu teman akrab sekalipun, menyilangkan kaki saat duduk dianggap tabu dan tidak sopan.

Mengacungkan jempol

kebiasaan orang indonesia

Di Afghanistan, Iran, dan sebagian area Italia dan Yunani mengacungkan jempol secara langsung ke masyarakat di sana justru menandakan sikap “terserah”.

Baca juga: Ayam Ini Dihargai Rp7,5 Juta Setelah Masuk ke Area Makam Gus Dur

Sikap ini juga dianggap kasar oleh mereka. Kalau di Indoensia, mengacungkan jempol justru punya makna positif banget ya.

Nah itu dia kebiasaan normal orang Indonesia yang justru dianggap kasar di luar negeri. Jadi, hati-hati ya kalau kamu lagi di luar negeri. Jangan sekali-kali melakukan kebiasaan tadi.

Tags: Tips
BagikanTweetKirim

Baca Juga

Mata minus dapat menghambat aktivitas, berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah permasalahan mata minus pada anak.

3 Cara Mencegah Mata Minus pada Anak

03/01/2022 | 15:58 WIB
Manfaat pepaya

Tidak Hanya Buahnya, Ini Manfaat Pepaya untuk Kesehatan

02/01/2022 | 08:31 WIB
Perhitungan waktu tidur

Perhitungan Waktu Tidur Ini Dapat Digunakan Agar Segar Ketika Bangun Pagi

02/01/2022 | 07:58 WIB
mengatasi hidung tersumbat

Ini Cara Mudah Mengatasi Hidung Tersumbat

02/01/2022 | 07:35 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC sempat ingin menjadikan Stadion Utama Sumbar sebagai kandang tim untuk mengarungi Liga 2 2022.

Sempat Dilirik, Ini Alasan Semen Padang FC Tak Pilih Stadion Utama Sumbar sebagai Kandang

28/06/2022 | 13:45 WIB
Tanggapan Gubernur Sumbar Soal Mark Up Nilai yang Dilakukan SMPN 1 Padang

Tanggapan Gubernur Sumbar Soal Mark Up Nilai yang Dilakukan SMPN 1 Padang

30/06/2022 | 10:27 WIB
General Manager Marketing PT Eka Bogainti (HokBen) Fransiska Lucky di gerai HokBen Transmart Padang. (Foto: Heri Faisal/Langgam)

Buka 1 Juli, HokBen Resmikan Store Pertama di Kota Padang

30/06/2022 | 11:38 WIB
Gamawan Fauzi Diperiksa KPK Sebagai Saksi Terkait Kasus e-KTP

Gamawan Fauzi Diperiksa KPK Sebagai Saksi Terkait Kasus e-KTP

29/06/2022 | 14:23 WIB
Ujicoba Kedua Tour De Java, Semen Padang FC Imbang Lawan Persikab Bandung

Uji Coba Kedua Tour De Java, Semen Padang FC Imbang Lawan Persikab Bandung

30/06/2022 | 09:46 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In