Wako Resmi Lantik Pengurus Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh

Wako Resmi Lantik Pengurus Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh

Wako Payakumbuh Riza Falepi melantik pengurus Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh. (foto: Pemko Payakumbuh)

Langgam.id - Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi melantik secara resmi 40 orang Pengurus Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh masa bakti 2020-2025 di Aula Ngalau Indah lantai 3 Kantor Wali Kota Payakumbuh, Selasa (27/4/2021).

Riza Falepi selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh mengatakan, Gerakan Pramuka merupakan sebuah wadah pembentukan karakter generasi muda yang sampai sekarang tetap konsisten untuk mewujudkannya.

“Walaupun saat ini kondisi dan situasi dihadapkan dengan pandemi covid-19, namun hal ini tidak mengurangi loyalitas kinerja serta peran aktif dan kerja sama guna mewujudkan sebuah organisasi kepramukaan yang selalu terlibat aktif menumbuhkan semangat kebangsaan yang tinggi serta mempunyai tekad bela negara yang kuat,” ucap Riza.

Riza mengharapkan pengurus Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh dapat meningkatkan potensi kwartir cabangnya. Seperti sumber daya manusia, materi pendidikan, sistem pembinaan dan manajemen organisasi sehingga Gerakan Pramuka semakin mendapat perhatian dari generasi muda.

“Kita ketahui bersama bahwa tantangan dan kondisi permasalahan generasi muda saat ini semakin kompleks. Sehingga diperlukan peran serta berbagai pihak.Termasuk didalamnya peran gerakan pramuka dalam rangka mengatasi permasalahan tersebut,” beber Riza.

Riza juga berpesan agar gerakan pramuka di Kota Payakumbuh dapat mengambil perannya untuk membantu penanganan covid-19.

“Dengan kedisiplinan yang dimiliki oleh anggota pramuka, agar dapat memberikan edukasi kepada masyarakat melalui gerakan 5M dan menjadi garda terdepan untuk memberikan edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat,” ujar Riza. (INF/yki)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Tag:

Baca Juga

BPBD Payakumbuh Adakan Pelatihan Water Rescue di Batang Agam
BPBD Payakumbuh Adakan Pelatihan Water Rescue di Batang Agam
Dinas Kesehatan Payakumbuh menggelar rapat koordinasi (rakor) pembahasan kemajuan pelaksanaan program percepatan penurunan stunting
Turunkan Angka Stunting di Payakumbuh, Wako Harap Semua Elemen Masyarakat Terlibat
Pemko Payakumbuh mengadakan Forum Discusion Group (FGD) yang bertempat di Aula Ngalau Indah Kantor Wali Kota Payakumbuh, Minggu (26/3/2023).
Masuk 10 Besar Tingkat Nasional, Pemko Payakumbuh Lanjut ke Tahap 3 PPD 2023
Jelang Ramadan, Pj. Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda bersama unsur Forkopimda Payakumbuh memantau ketersediaan kebutuhan pokok di Payakumbuh.
Wako Payakumbuh Sebut Stok Bahan Pokok Aman Sampai Lebaran
Kota Payakumbuh berhasil meraih peringkat pertama kategori kota dalam PPD Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023.
Payakumbuh Raih Peringkat 1 Kategori Kota pada PPD Sumbar 2023
Jelang Ramadan, Penjabat Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda bersama Forkopimda dan Tim 7 menggelar patroli cipta kondisi untuk memantau
Jelang Ramadan, Wako Payakumbuh dan Forkopimda bersama Tim 7 Gelar Patroli Cipta Kondisi