Wakapolri Lepas Bansos untuk Masyarakat di Polda Sumbar

Wakapolri Lepas Bansos untuk Masyarakat di Polda Sumbar

Wakapolri Komjen Gatot Eddy di Polda Sumbar. (Foto: Polda Sumbar)

Langgam.id - Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol Gatot Eddy Pramono melepas 460 paket bantuan sosial (bansos) Polri untuk masyarakat. Pelepasan itu dilangsungkan di halaman Mapolda Sumbar, Rabu (5/8/2021).

Pelepasan paket bansos tersebut merupakan salah satu acara dari rangkaian kunjungan Wakapolri ke Sumbar. Dalam kunjungannya, Komjen Gatot juga mengunjungi tempat isolasi di dua tempat dan membagikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak (Covid-19).

Wakapolri mengatakan, kunjungannya ke Sumbar untuk melihat penanganan Polda Sumbar dan jajarannya dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan pendisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

“Kita lihat tingkat penyebaran Covid-19 naik atau turun, dan langkah apa saja yang telah dilakukan oleh Polda Sumbar bersama instansi terkait," ujarnya, sebagaimana dirilis tribratanews di situs resmi Polri.

Ratusan paket bansos ini disebar melalui personel Polda Sumbar, dan juga Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Kota Padang. Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto mengatakan, sejak Januari 2021 hingga 3 Agustus 2021, Polda Sumbar beserta jajarannya telah menyalurkan belasan ribu paket paket bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

“Bansos berupa paket sembako dan beras sebanyak 13.707 paket telah kami (polri) salurkan untuk masyarakat yang membutuhkan dan yang terdampak ekonominya,” katanya.

Selanjutnya kata Kabid Humas Polda Sumbar, pihaknya juga telah memberikan pelayanan vaksin Covid-19 kepada ratusan ribu orang yang berada di Sumatera Barat.

“Dari awal pelayanan vaksin oleh Polri di Sumbar hingga kemarin (3/8), ada 210.036 orang yang telah kita vaksin. Baik itu di tempat gerai vaksin presisi maupun di tempat lainnya,” ujarnya.(*/SS)

Baca Juga

Berita Tanah Datar - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Satu unit truk tersangkut di jembatan rel kereta api di kawasan Lembah Anai.
Polda Sumbar Batasi Angkutan Barang Sumbu Tiga pada 5-15 April 2024
Fenomena perang sarung saat ini kerap terjadi di kalangan remaja. Namun fenomena ini bisa memicu aksi tawuran antar kelompok remaja dan
Marak Perang Sarung, Polda Sumbar: Fenomena Ini Dapat Picu Pertikaian dan Tawuran
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Fenomena perang sarung saat ini kerap terjadi di kalangan remaja. Namun fenomena ini bisa memicu aksi tawuran antar kelompok remaja dan
Polda Sumbar Ingatkan Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu saat Ramadan
Irwasda Polda Sumbar, Arif Rahman Hakim mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian dari Kombes Pol menjadi Brigjen Pol.
Irwasda Polda Sumbar Arif Rahman Hakim Naik Pangkat Jadi Brigjen
Kepolisian Daerah (Polda) Sumbar menggelar Apel Pergeseran Pasukan Personel Polri BKO Pengamanan TPS Pemilu 2024
Amankan TPS, Ini Tantangan Tugas yang Akan Dihadapi Personel Polda Sumbar di Lapangan