Wacana ASN Kerja di Rumah, Mahyeldi: Sedangkan Diawasi, Masih Tidak Disiplin

Wacana ASN Kerja di Rumah, Mahyeldi: Sedangkan Diawasi, Masih Tidak Disiplin

Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah (Irwanda/langgam.id)

Langgam.id - Wali Kota Padang Mahyeldi Ansarullah turut mengomentari wacana Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) yang akan menerapkan Aparatur Sipil Negara (ASN) bekerja di rumah. Menurutnya, gagasan tersebut belum bisa diterapkan saat ini.

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengatakan, banyak faktor yang menyebabkan belum tepatnya ASN bekerja di rumah. Mulai dari kesiapan informasi teknologi hingga kesadaran tanggungjawab ASN itu sendiri.

"Sedangkan sudah diawasi, dikontrol di kantor masih saja banyak PNS yang tidak disiplin. Masih jauh dari harapan, apalagi kalau bekerja dari rumah," kata Mahyeldi kepada wartawan, Kamis (15/8/2019).

Meski demikian, Mahyeldi mengakui, wacana ASN bekerja di rumah sangat bagus untuk masa depan. Maka itu, wacana ini mestinya diterapkan di masa akan dating.

"Ini wacana bagus. Tidak ada salahnya diterapkan nanti. Tapi tentu jika semua variabelnya sudah siap mendukungnya," katanya.

Khusus di Kota Padang, Mahyeldi mengakui wacana ASN bekerja di rumah masih belum bisa diterapkan lantaran kesiapan belum mendukung. Namun, ia tidak menampik akan menuju ke arah program tersebut.

"Pengalaman di kota Padang, masih banyak PNS yang belum bisa menerapkannya. Namun, kita akan menuju ke arah itu," pungkasnya. (*/Irwanda/RC)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang