Usai di Batang Arau, Tim Ekspedisi Sungai Nusantara Juga Uji Sampel Air Batang Kuranji

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Tim Ekspedisi Sungai Nusantara juga mengambil sampel air Batang Kuranji Padang.

Tim Ekspedisi Sungai Nusantra saat berada di Batang Kuranji, Kota Padang. (Foto: Nandito/Langgam.id)

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Usai menguji sampel air di Batang Arau, Tim Ekspedisi Sungai Nusantara juga mengambil sampel air Batang Kuranji Padang.

Langgam.id - Usai menguji sampel air di Batang Arau, Tim Ekspedisi Sungai Nusantara juga mengambil dan menguji sampel air Batang Kuranji, Kota Padang untuk diuji, Rabu (11/5/2022).

Lokasi pengambilan sampel air di Batang Kuranji yaitu di bawah Jembatan By Pass.

Peneliti Ecoton yang tergabung dalam Tim Ekspedisi Sungai Nusantara, Amiruddin Muttaqain mengatakan, hanya dua sungai di Kota Padang yang sampel airnya diambil.

"Hanya dua, Batang Arau dan Batang Kuranji," ujar Amiruudi kepada langgam.id saat mengabil sampel air di Batang Kuranji, Padang, Rabu (11/5/2022).

Setelah Kota Padang, kata Amiruddin, timnya akan melanjutkan perjalanan ke Medan, Sumatra Utara (Sumut). Di sana, mereka juga akan melakukan hal yang sama.

Di Batang Kuranji, sebut Amiruddin, juga ditemukan adanya fragmentasi yang menjadi serpihan mikroplastik.

"Hasil pantau cepat dengan mikroskop portable dengan zoom hingga 100 kali, ditemukan partikel mikroplastik jenis flamen, fiber dan fragmen," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, di Batang Arau, Tim Ekspedisi Sungai Nusantara menemukan adanya kandungan mikroplastik, dari 100 liter air yang diuji, didapatkan 420 partikel mikroplastik.

Diketahui, Ekspedisi Sungai Nusantara melakukan perjalanan menelusuri dan meneliti 68 sungai nasional yang tersebar di pulau Sumatra hingga Papua.

Dalam ekspedisi ini, dua orang peneliti Ecoton mengendarai sepeda motor, yang dimulai dari Gresik, Jawa Timur pada 1 Maret 2022.

Baca juga: Peneliti Temukan 420 Partikel Mikroplastik dalam 100 Liter Air Batang Arau Padang

"Target kita akan berakhir pada awal tahun 2023. Setelah itu, kita akan melakukan aksi nasional menuntut dimasukkannya mikroplastik dalam standar baku mutu air sungai oleh pemerintah," katanya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Libur Lebaran, Pasukan Oranye Dikerahkan Jaga Kebersihan Pantai Padang dan Batang Arau
Libur Lebaran, Pasukan Oranye Dikerahkan Jaga Kebersihan Pantai Padang dan Batang Arau
Sebenarnya biasa saja. Tepat di hari perayaan kemerdekaan, 17 Agustus 2022, Satpol PP menjalankan tugas, mengawasi kawasan Pantai Padang.
Festival Rakyat Batang Arau
Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Padang dibantu Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatra V mengeruk sendimen Batang Arau.
Pemko Padang Keruk Sendimen Batang Arau
Wako Hendri Septa Apresiasi BWS Sumatera V yang Bantu Pengerukan Sedimen Batang Arau
Wako Hendri Septa Apresiasi BWS Sumatera V yang Bantu Pengerukan Sedimen Batang Arau
BWS Sumatera V Bersedia Siapkan Alat Berat Keruk Sedimen Batang Arau
BWS Sumatera V Bersedia Siapkan Alat Berat Keruk Sedimen Batang Arau
Langgam.id - Pemko Padang bekerjasama dengan Wakil Komisaris PT. Bank Mandiri, Andrinof Chaniago memulai program mengubah wajah Batang Arau.
Bakal Dijadikan Destinasi Wisata Baru, Program Ubah Wajah Batang Arau Dimulai