Unand Terima Mahasiswa Baru Jalur D3 dan Intake D3 Ekonomi

Unand Terima Mahasiswa Baru Jalur D3 dan Intake D3 Ekonomi

Fakultas Ekonomi Unand. (Foto: unand.ac.id)

Langgam.id - Fakultas Ekonomi Universitas Andalas menerima mahasiswa baru untuk jalur Diploma III (DIII) dan Intake DIII Ekonomi.

Sehubungan dengan situasi pandemik covid-19 ini, Program Diploma III dan Intake DIII Fakultas Ekonomi Universitas Andalas tidak melaksanakan seleksi masuk berdasarkan ujian tertulis hanya berdasarkan portofolio.

Seleksi  ini memberikan kesempatan kepada lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2020, 2019, dan 2018 untuk mengikuti seleksi dengan memilih 3 (tiga) program studi pada Program Diploma III

Untuk pendaftarannya dimulai tanggal 18 – 31 Agustus 2020 melalui laman http://pmb.unand.ac.id.

Tersedian empat Program Studi bagi Diploma III yakni Akuntansi, Keuangan, Pemasaran dan Kesekretarian/Managemen Pemasaran.

Sedangkan untuk yang Intake DIII hanya ada dua prodi yakni Akuntansi dan Managemen.

Tata cara pendaftarannya ada dilaman https://pmb.unand.ac.id/index.php/informasi-penerimaan-mahasiswa-baru-program-diploma-iii-dan-s1-intake-diii-ta-2019-2020

Pendaftarannya dibuka dari tanggal 18-31 Agustus 2020, akan dilanjutkan dengan verifikasi dokumen pada tanggal 31 Agustus – 2 September 2020.

Sedangkan untuk pengumuman hasil akan diumumkan pada tanggal 3 September 2020, dan registrasi ulang pada tanggal 4-5 September 2020.

Awal mulai perkuliahan pada tanggal 7 September 2020.

Adapun untuk yang melanjutkan S1 Managemen berasal dari lulusan Diploma III bidang pemasaran, keuangan, dan Managemen Perkantoran dari Prodi yang terakreditasi.

Kemudian, untuk S1 Akuntansi harus berasal dari lulusan Diploma III Akuntansi atau keuangan yang sudah terakreditasi.

Terkait biaya untuk Diploma uang semesternya Rp.3.000.000,- ditambah dengan Pengembangan Institusi sebesar Rp 4.000.000,- sedangkan untuk yang intake DIII uang semesternya 4.000.000,- dan Pengembangan Institusinya sebesar Rp. 4.000.000,-

Dokumen yang perlu dipersiapkan Surat Keterangan Lulus (SKL) atau Ijazah (apabila sudah ada) bagi Lulusan tahun 2020, Ijazah asli bagi Lulusan tahun 2019 dan 2018, Rapor Kelas X-XII Semester 1-5 bagian Pengetahuan/Akademik. Nilai Pengetahuan Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Lalu, Indeks Prestasi per semester untuk pelamar Intake DIII, KTP atau Kartu Keluarga (bagi yang belum mempunyai KTP), Surat Pernyataan Keaslian Dokumen, dan Sertifikat Juara 1 - 3 dalam perlombaan tingkat Provinsi/Nasional/Internasional yang diperoleh pada waktu SMA/SMK/MA. (rls/HFS)

Baca Juga

Ratusan mahasiswa Universitas Andalas (Unand) menggelar aksi demonstrasi di depan Pengadilan Negeri (PN) Padang, Senin (11/11/2024).
Mahasiswa Unand Demo PN Padang, Tuntut Percepatan Kasus Korupsi Dana Kemahasiswaan
Rektor Universitas Andalas (Unand) Efa Yonnedi melantik Lusi Susanti sebagai Dekan Fakultas Teknologi Informasi (FTI) periode 2024-2029.
Lantik Lusi Susanti Jadi Dekan FTI, Rektor Unand Ajak Tingkatkan Kualitas dan Akreditasi Prodi
Berita Sawahlunto - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Tambang Ombilin bakal dijadikan perjalanan wisata minat khusus.
Masuk Kurikulum Muatan Lokal, Modul P5 WTBOS Diuji Coba di SMAN 1 Sumbar
Inovasi Pertanian: Pemberdayaan Kader PKK Melalui Pelatihan Hidroponik
Inovasi Pertanian: Pemberdayaan Kader PKK Melalui Pelatihan Hidroponik
PTUN Padang memutuskan untuk membatalkan Surat Keputusan (SK) Rektor Universitas Andalas (Unand) terkait pemberhentian Khairul Fahmi
Putusan PTUN Batalkan Pemberhentian Khairul Fahmi sebagai Wakil Rektor II Unand
Kota Padang Bersatu untuk Pendidikan Maju
Kota Padang Bersatu untuk Pendidikan Maju