Ucapkan Selamat ke Audy Joinaldy, Raffi Ahmad Janji Bakal Ekspose Sumbar

Ucapkan Selamat ke Audy Joinaldy, Raffi Ahmad Janji Bakal Ekspose Sumbar

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina makan Sate Padang (Foto: Istagram Raffi Ahmad)

Langgam.id - Mahyeldi-Audy Joinaldy dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) di Istana Negara, Kamis (25/2/2021) pagi. Pasca pelantikan, keduanya mendapat banyak ucapan selamat dari berbagai kalangan di media sosial maupun secara pribadi.

Salah satunya,ucapan selamat dari selebriti Raffi Ahmad kepada Audy Joinaldy melalui pesan WhatsApp. Raffi bahkan berjanji akan mengunjungi Sumbar untuk mengekspos berbagai potensi wisata yang ada.

Baca juga: Raffi Ahmad Hingga Ivanka Slank Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Audy Joinaldy

"Raffi janji mau datang ke Sumbar setelah pelantikan. Bahkan beliau akan invest beberapa hal di Sumbar terkait pariwisata. Minta bantuan juga untuk kolaborasi dengan saya," kata Audy Joinaldy saat dihubungi Langgam.id, Kamis (25/2/2021).

"Raffi kan termasuk selebritis Indonesia yang mempunyai followers paling banyak di Instagram. Yang artinya hal ini suatu yang bagus jika yang bersangkutan dan istri ingin datang ke sumbar," sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, ucapan selamat pada Audy Joinaldy tak hanya datang dari Raffi Ahmad. Tapi juga dari Ivanka Slank, Fajar Element, dan Irfan Hakim.(*/Ela)

Baca Juga

Praktisi keinsinyuran nasional, Ulul Azmi, berpandangan kondisi Sumatra Barat (Sumbar) dinilai mengalami stagnasi dalam pertumbuhan ekonomi
Praktisi Keinsinyuran: Kepemimpinan di Sumbar Perlu Akselerasi Pembangunan dan Inovasi
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik