Tim Putra dan Putri Sumbar Melaju ke Semifinal MTQ Cabang Fahmil Alquran

Tim Putra dan Putri Sumbar Melaju ke Semifinal MTQ Cabang Fahmil Alquran

Tim putra dan putri kafilah Sumbar lolos ke semifinal fahmil Alquran. (Dok. Kemenag)

Langgam.id – Tim putra dan putri kafilah Sumatra Barat (Sumbar) cabang fahmil qur’an dipastikan melaju ke babak semi final. Tim putra dinyatakan lebih dulu unggul di babak penyisihan hari pertama kemaren, dan disusul tim putri pada babak penyisihan hari ini, Senin (16/11/2020).

Tim putri yang diwakilkan oleh Azizatizzahra, Diang Kumala, dan Prima Miftahul Jannah tersebut tampil pada sesi ke 3 melawan kafilah dari Sumatra Utara dan Kalimantan Barat di Auditorium UNP. Diketahui, ketiga peserta ini merupakan siswa Pondok Pesantren Nurul Yakin Ringan Ringan, Insan Cendikia Boarding School (ICBS) dan SMU Negeri 10 Padang.

Ucapan selamat disampaikan oleh Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ), Damri Tanjung yang berkesampatan hadir di lokasi perlombaan cabang fahmil qur’an.

“Seperti Tahun sebelumnya di Medan, selisih Kafilah kita sangat sedikit sekali dan kita optimis untuk tahun ini, kafilah Sumbar pada cabang lomba fahmil qur’an baik putra dan putri akan mengukir sejarah kembali melihat perbedaan nilai dengan kafilah lain cukup signifikan,” ujar Damri.

Sementara itu, pendamping peserta fahmil qur’an, Muslim, menjelaskan perolehan nilai yang didapat oleh tim putri kafilah Sumbar cabang fahmil qur’an tersebut.

“Untuk babak penyisihan ini, mereka berhasil mengungguli lawan lawannya, dengan perolehan total nilai keseluruhan 1.615 dengan juru bicara, pendamping kanan, dan pendamping kiri. Sementara kafilah dari Kalimantan Barat memperoleh nilai 300 dan Sumatera Utara memperoleh nilai 920,” ujar Muslim. (Tasya/ABW)

Baca Juga

Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen