Tim Jibom Polda Sumbar Tingkatan Pengamanan Gereja Pasca Ledakan Bom di Makassar

Tim Jibom Polda Sumbar Tingkatan Pengamanan Gereja Pasca Ledakan Bom di Makassar

Tim jibom Polda Sumbar amankan gereja di Padang. (foto: Irwanda/langgam.id)

Langgam.id - Tim penjinak bom (Jibom) dari Korps Brimob Polda Sumatra Barat (Sumbar) mendatangi sejumlah gereja yang ada di Kota Padang. Hal ini sebagai antisipasi dan pengetatan penjagaan pasca insiden ledakan bom di Makassar.

Sejumlah personel Brimob dilengkap senjata laras panjang. Mereka menjumpai pengurus gereja dan melakukan pengecekan untuk memberikan rasa aman.

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan, kegiatan yang dilakukan personel upaya dalam rangka pencegahan dan pengecekan. Sehingga meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan.

"Membantu pengamanan pasca kejadian di Gereja Katedral Makassar kemarin. Supaya Sumbar tetap aman dan kondusif selalu terjaga seperti selama ini," kata Satake Bayu, Senin (29/3/2021).

Tak hanya di Padang, Satake Bayu mengungkapkan, antisipasi pengamanan ini dilakukan ke seluruh gereja di Sumbar.

"Ini juga bagian dari antisipasi menjelang perayaan Paskah yang akan dilaksanakan pada 2 April 2021," jelasnya.

Sementara itu Pengurus Gereja Protestan Indonesia bagian Barat (GPIB) Jemaat "EFRATA" Padang, Jovan mengatakan, pihaknya menyambut baik bentuk antisipasi pengamanan dari pihak kepolisian tersebut.

"Kami mendukung apa yang disampaikan oleh Kapolri, juga Kapolda Sumbar dan pihak keamanan yang memberikan kenyamanan kepada kami dalam beribadah," tuturnya.

Ia menambahkan, pihak kepolisian juga memberikan arahan jika ada hal yang mencurigakan agar segera melapor.

"Ini bentuk atensi, bahwa Polda Sumbar akan melakukan pemeriksaan secara rutin, tidak disebutkan kapan. Mereka lebih menekankan agar pihak gereja jangan takut, kami selalu bersama," ucapannya.

Jovan menyebutkan, ia juga sudah mendapat imbauan dari pusat untuk berjaga. "Kendati demikian, itu kerukunan umat beragama tercederai gara-gara (kejadian) itu. Kami tetap berpandangan bahwa Sumbar masih kondusif," ujarnya.

Selain di gereja, penjagaan juga dilakukan di Bandara Internasional Minangkabau (BIM). Hal ini bagian antisipasi di lokasi objek vital negara. (Irwanda/ABW)

 

Baca Juga

Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq resmi jabat Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Resmi Jabat Dirlantas Polda Sumbar, AKBP Reza Ingin Wujudkan 'Polantas Rancak Bana'
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Tim Satgas Pangan Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) melakukan pengecekan
Satgas Pangan Polda Sumbar Cek Pendistribusian MinyaKita, Ini Hasilnya
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta melantik satu-satunya Polwan menjabat sebagai Kapolsek di Sumbar. Dia adalah AKP Herlina.
Kapolda Sumbar Lantik Polwan Satu-satunya Jadi Kapolsek, Bertugas di Mentawai