Sumbar Raih 8 Prestasi dalam Lomba Waha Lestari 2021 

Langgam.id-Sumbar raih prestasi

Gubernur Mahyeldi berfoto bersama dengan perwakilan Sumbar yang berhasil meraih prestasi di lomba Wana Lestari 2021. [foto: IG Mahyeldi]

Langgam.id - Perwakilan Sumatra Barat (Sumbar) berhasil mengharumkan nama daerah dengan meraih delapan prestasi dalam lomba Wana Lestari 2021. Kegiatan ini digelar oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Hal ini disampaikan Gubernur Sumbar Mahyeldi dalam akun instagramnya @mahyeldisp, Jumat (17/9/2021).

Menurut Mahyeldi, ini merupakan prestasi yang luar biasa karena perwakilan Sumbar bisa meraih prestasi dari seluruh kategori yang diperlombakan.

"Dan juga memberikan harapan untuk masa depan pengelolaan hutan agar lebih baik di tangan orang-orang yang peduli akan kelestarian lingkungan," tulis Mahyeldi.

Baca juga: Atasi Banjir, Pemko Padang Normalisasi Sungai Batang Kandih

Ia mengungkapkan bahwa hutan memiliki potensi yang sangat besar yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Kemudian, hutan juga sekaligus untuk menjaga keasrian lingkungan agar tidak mudah ditimpa bencana terutama banjir.

Selama ini terang Mahyeldi, saat orang bicara hutan, yang terbayang adalah ekplorasi kayu. Padahal banyak potensi bukan kayu yang bisa dimanfaatkan.

"Melalui tokoh-tokoh masyarakat dan milenial yang peduli lingkunganlah, potensi tersebut bisa digali tanpa merusak hutan," bebernya.

Mahyeldi mengharapkan, kepedulian terhadap hutan ini ditularkan pada masyarakat dan generasi selanjutnya. Sehingga keasrian hutan bisa terus terjaga secara berkelanjutan.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024