SK Pengangkatan Hendri Septa Jadi Wali Kota Padang Terbit, Pelantikan Segera Diusulkan

wakil wali kota padang positif Covid-19, salat tarawih padang, vaksin garin, ekonomi bangkit, gubernur hendri

Plt Wali Kota Padang Hendri Septa (Humas Kota Padang)

Langgam.id – Surat Keputusan (SK) pengangkatan Plt Wali Kota Hendri Septa sebagai Walikota Padang definitif sudah diterbitkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Surat tersebut sudah berada di Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).

Kepala Biro Pemerintahan Pemprov Sumbar Iqbal Rama Dipayana mengatakan SK Hendri Septa bersamaan dengan penerbitan keputusan tentang Kepala Dinas Perhubungan Sumbar Heri Nofiardi sebagai Penjabat (Pj) Bupati Solok.

“SK telah kita terima untuk SK wali kota Padang dan pengangkatan Pj bupati Solok, Pihak Pemprov sendiri menerima salinan SK tersebut, Kamis (1/4/2021) sore,” katanya, Jumat (2/4/2021).

Setelah menerima surat itu, pihaknya juga langsung melaporkan kepada Gubernur. Kini Pemprov masih menunggu arahan gubernur untuk pelantikan kedua pejabat tersebut.

“Kita menunggu arahan dari Bapak Gubernur, untuk pelaksanaan pelantikan kedua kepala daerah. Meski satu definitif dan satu lagi penjabat kepala daerah, bisa jadi pelantikannya dilaksanakan serentak,” katanya.

SK pengangkatan Hendri Septa sebagai Wali Kota Padang periode 2019-2024 bersamaan dengan pemberhentian Hendri Septa sebagai Wakil Walikota Padang. Kemudian dalam SK berbeda, Mendagri juga menerbitkan SK pemberhentian Mahyeldi sebagai Wali Kota Padang.

Dua SK ini diterbitkan Mendagri pada tanggal 29 Maret 2021 lalu. Sedangkan pengangkatan Heri Nofiardi sebagai Pj bupati Solok, dilakukan karena Bupati Solok terpilih Epyardi Asda dan Wabup Solok terpilih Jon Firman Pandu akan dilantik secara serentak pula secara nasional pada 26 April 2021. Hal itu setelah MK memutuskan gugatan paslon Nofi Chandra-Yulfadri Nurdin ditolak pada 27 Februari 2021 lalu

Sejak 17 Februari lalu, Kabupaten Solok masih dipimpin seorang plh bupati yang dijabat Sekdakab. Kewenangan Plh kepala daerah terbatas apalagi sekarang sudah berada di triwulan II kegiatan ABPD.

Berhubung pelantikan kepala daerah terpilih masih lama (direncanakan 26 April 2021), maka Mendagri mengangkat seorang Pj kepala daerah yang sudah diusulkan Gubernur Sumbar.

Selain Kabupaten Solok dan Padang, untuk Kabupaten Solok Selatan juga masih berproses penunjukan Pj bupatinya. Diketahui Solok Selatan saat ini juga dipimpin oleh Plh yang juga dijabat oleh Sekdakab setempat.

Bupati Solok Selatan terpilih Khairunnas-Yulian Efi juga akan dilantik pada 26 April 2021. Gubernur Sumbar juga telah mengusulkan 1 orang Pj bupati Solok Selatan namun putusannya belum keluar.

“Kalau untuk Solok Selatan  sedang berproses di Kemendagri, namanya sudah di usulkan Gubernur untuk menjadi Pj,” katanya. (Rahmadi/ABW)

Baca Juga

Pemprov Sumbar Resmikan Silek Tradisi Minangkabau sebagai Ekstrakurikuler Wajib di SMA dan SMK
Pemprov Sumbar Resmikan Silek Tradisi Minangkabau sebagai Ekstrakurikuler Wajib di SMA dan SMK
Pemulihan Ekonomi Pascabencana di Sumbar, Pemerintah Resmikan Klinik UMKM Minang Bangkit
Pemulihan Ekonomi Pascabencana di Sumbar, Pemerintah Resmikan Klinik UMKM Minang Bangkit
Klinik UMKM Minang Bangkit Diyakini Bakal Percepat Pemulihan Ekonomi Pascabencana
Klinik UMKM Minang Bangkit Diyakini Bakal Percepat Pemulihan Ekonomi Pascabencana
Stabilitas Harga Pascabencana dan Jelang Ramadan, Pemprov Sumbar Siapkan Strategi Intervensi
Stabilitas Harga Pascabencana dan Jelang Ramadan, Pemprov Sumbar Siapkan Strategi Intervensi
Menteri ESDM Setujui Usulan 301 Blok Wilayah Pertambangan Rakyat di Sumbar
Menteri ESDM Setujui Usulan 301 Blok Wilayah Pertambangan Rakyat di Sumbar
Gubernur Mahyeldi Resmikan BLUD 3 UPTD Peternakan Sumbar
Gubernur Mahyeldi Resmikan BLUD 3 UPTD Peternakan Sumbar