Sempat di Level IV, Padang Panjang Kini Berstatus Daerah Berisiko Sedang

Langgami.id-vaksinasi Padang Panjang

Salah seorang warga Padang Panjang divaksinasi. [foto: Pemko Padang Panjang]

Langgam.id – Kota Padang Panjang kini berada pada posisi risiko sedang. Sebelumnya, kota berhawa sejuk ini berada pada daerah risiko tinggi di level IV.

Informasi ini disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto saat Evaluasi dan Pembahasan Perpanjangan PPKM Mikro Diperketat dan PPKM Darurat, Sabtu (17/7/2021) lalu.

Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran bersyukur dengan posisi risiko sedang tersebut. Hal itu terangnya, berkat kepatuhan serta kesadaran masyarakat menjalankan protokol kesehatan dengan baik pada masa PPKM Darurat.

“Terima kasih kepada masyarakat yang turut serta membantu pemerintah menerapkan protokol kesehatan,” ujar Fadly dalam keterangan tertulisnya di media sosial Pemko Padang Panjang, Senin (19/7/2021).

Meski sudah berstatus risiko sedang terang Fadly, hal itu belum menjadi jaminan, sebab bukan zona aman.

Baca juga: Wako Padang Panjang Minta Satgas Pantau Warga Saat PPKM: Jangan Sampai Ada yang Tak Makan

Manurutnya, apabila masyarakat kembali tidak menjalani prokes dengan baik, terbuka kemungkinan besar berpindah lagi ke zona merah atau risiko tinggi.

“Ini harus dihindari. Mari kita selalu waspada, jangan lengah, patuhi protokol kesehatan,” ajak Fadly.

Fadly mengajak masyarakat memperbanyak ibadah, berdoa, serta merayakan Idul Adha 1442 H dengan menerapkan prokes.

“Mari kita rayakan Idul Adha dengan khidmat sesuai prokes. Yaitu, memakai masker, sering mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan,” harapnya.

 

Baca Juga

Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Jembatan Kembar Margayasa di Padang Panjang yaitu Margayasa A dan B yang diterjang oleh banjir bandang pada akhir November 2025 lalu, sudah
BPJN Sumbar: Secara Teknis, Jembatan Kembar Margayasa Masih Layak dan Aman Digunakan
Pemko Padang Panjang mulai menyusun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana (R3P). Hal ini dilakukan sebagai
Pemko Padang Panjang Susun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana
Proses evakuasi korban galodo di kawasan jembatan kembar, Silaing Bawah, Padang Panjang, Sabtu (29/11/2025). BPBD
Galodo Jembatan Kembar Silaing, Tiga Jenazah Korban Berhasil Dievakuasi
Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Perkembangan Terkini: Berikut Nama Korban Dampak Galodo di Jembatan Kembar Padang Panjang