Sempat Bertahan Saat Hujan, Demo Peringatan Hari Tani di Sumbar Akhirnya Bubar

demo hari tani nasional

Demo peringatan hari tani di Padang, Sumbar. [foto: Afdal/langgam.id]

Langgam.id – Demo peringatan Hari Tani Nasioanal di Sumatra Barat (Sumbar) akhirnya bubar. Massa meninggalkan lokasi demo meski sempat bertahan saat diguyur hujan.

Pantauan langgam.id di depan Kantor Gubernur Sumbar, Jalan Jenderal Sudirman, Padang, massa mulai bubar sekitar pukul 17.50 WIB. Mereka bubar setelah gagal memasuk ke area kantor gubernur.

Saat demo berlangsung, lalu lintas di jalan itu terpantau padat dan sedikit tersendat. Hujan juga mengguyur lokasi demo sejak pukul 17.30 WIB. Ketika massa bubar, jalanan di lokasi itu mulai lancar.

Baca juga: Demo Peringatan Hari Tani, Massa Ngotot Minta Masuk Kantor Gubernur Sumbar

Meski massa mulai bubar, aparat kepolisian yang mengamankan aksi demo peringatan Hari Tani Nasional itu masih terlihat berjaga di lokasi.

Diketahui, demo ini dilakukan oleh sejumlah organiasi yang tergabung dalam Aliansi Petani Sumbar Menggugat. Mereka sampai di depan Kantor Gubernur Sumbar sekitar pukul 15.15 WIB. Massa membawa berbagai macam spanduk sebagai bentuk menyuarakan aspirasi para petani.

“Laksanakan reformasi agraria sekarang juga, menuju kedaulatan pangan, mewujudkan kedaulatan negara,” begitu tulisan di beberapa spanduk yang dibawa para peserta aksi.

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat