Langgam.id - Jumlah warga Sumatra Barat (Sumbar) terpapar covid-19 kembali bertambah 13 orang. Dengan begitu, total pasien corona di Sumbar kini mencapai 607 orang terhitung hari ini, Jumat (5/6/2020).
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal menyebut informasi tersebut berdasarkan laporan dari Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Bukittinggi.
"Dari 708 spesimen diterima dan terperiksa, terkonfirmasi tambahan warga Sumbar positif terinfeksi covid-19 sebanyak 13 orang dan semuanya dari Kota Padang," katanya.
Dari 13 pasien corona itu, 2 orang di antaranya balita. Pertama laki-laki berusia 2 tahun warga Mata Air. Kemudian bayi laki-laki berumur 9 bulan asal Kuranji. Mereka terpapar dari pasien yang positif sebelumnya.
Ada juga seorang anak laki-laki berumur 11 tahun, warga Mata Air yang berstatus pelajar. Ia terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi dan saat ini dilakukan penanganan isolasi mandiri sementara.
"Semua pasien hari ini berasal dari klaster Pasar Raya Padang dengan 8 orang laki-laki dan 5 perempuan. 9 di antaranya isolasi mandiri, 2 dirawat di rumah sakit dan 1 meninggal dunia," katanya.
Hingga kini, total yang telah dinyatakan positif terinfeksi covid-19 di Sumbar mencapai 607 orang. Sebanyak 123 orang dirawat di berbagai rumah sakit, 47 orang isolasi mandiri di rumah, 1 isolasi daerah, 15 di Bapelkes, 27 di BPSDM, 7 orang di BPP Padang dan 27 orang di BDK. (Rahmadi/ICA)