Polisi Sebut Potensi Penambahan Korban Sodomi di Padang Selatan

Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda. (Foto: Istimewa)

Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda. (Foto: Istimewa)

Langgam.id – Kepolisian Resor Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) terus mengembangkan kasus dugaan sodomi anak di bawah umur yang dilakukan tersangka MM (36) di kawasan Padang Selatan.

“Kami masih mengembangkan kasus ini untuk mengusut apakah ada korban lain,” kata Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda, Minggu (30/8/2020).

Baca juga: Diduga Sodomi Anak Bawah Umur, Pria di Padang Diciduk Polisi

Hingga kini, kata Rico, MM telah diperiksan secara intensif oleh penyidik di Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Padang. Dari informasi yang dikumpulkan, kuat dugaan ada korban lain yang “digarap” MM.

“Kami mempersilahkan jika ada korban lain yang ingin melapor,” katanya.

Sebelumnya, polisi menangkap MM (36) pada Minggu (30/8/2020) sekitar pukul 00.30 WIB karena diduga telah menyodomi anak laki-laki berusia 13 tahun yang berstatus pelajar.

Penangkapan itu berdasarkan laporan polisi bernomor LP/451/B/VIII/2020/SPKT Unit I, tertanggal 28 Agustus 2020. (LDI/ICA)

 

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus