Polda Sumbar Sudah Periksa 6 Saksi Kasus Aktivis Sudarto

Aktivis Pusaka Sudarto ditangkap Polda Sumbar

Aktivis Pusaka Sudarto ditangkap Polda Sumbar. (Dok.Polda Sumbar)

Langgam.id - Meski tidak ditahan, Kepolisian Daerah Sumatra Barat (Polda Sumbar) memutuskan aktivis Pusat Studi Antar Komunitas (Pusaka) Sudarto, yang telah ditetapkan sebagai tersangka untuk wajib lapor.

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, mengatakan pihaknya tidak menahan Sudarto yang telah ditangkap dan diperiksa selama 24 jam. Saat ini, Sudarto sudah dibolehkan pulang.

"Tidak dilakukan penahanan, nanti akan dipelajari lagi, sementara proses masih berjalan," ujarnya, Kamis (9/1/2020).

Dia mengatakan, ada empat pihak yang menjamin dan meminta Sudarto tidak ditahan. Di antaranya, keluarga, anggota dewan, hingga kuasa hukumnya sendiri.

Sudarto juga dibolehkan bepergian ke luar daerah, namun bisa dipanggil suatu waktu jika dibutuhkan. Dia berharap proses hukum Sudarto segera rampung atau P21.

"Kita berharap prosesnya sampai pengadilan, nanti akan ditindaklanjuti pihak Krimsus," katanya.

Hingga kini, menurutnya, sudah 9 saksi yang dimintai keterangan terkait kasus Sudarto. Terdiri dari 1 saksi pelapor, 2 saksi ahli bahasa dan ITE, dan 6 dari masyarakat.

Terkait adanya desakan agar kasus dihentikan, ia mengatakan pihaknya akan mengkaji permasalahan yang menjerat Sudarto lebih lanjut. (Rahmadi/ICA)

Baca Juga

Jajaran Polda Sumatra Barat (Sumbar) telah mengungkap sebanyak 355 kasus penyalahgunaan narkoba sepanjang Januari hingga April 2025.
436 Orang Ditangkap Akibat Narkoba di Sumbar, Termasuk 1 Polisi
Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq resmi jabat Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Resmi Jabat Dirlantas Polda Sumbar, AKBP Reza Ingin Wujudkan 'Polantas Rancak Bana'
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Tim Satgas Pangan Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) melakukan pengecekan
Satgas Pangan Polda Sumbar Cek Pendistribusian MinyaKita, Ini Hasilnya