Polda Sumbar Luluskan 280 Orang Calon Bintara

polda sumbar

Mapolda Sumbar. (Foto: Humas Polda Sumbar/tribratanews.sumbar.polri.go.id)

Langgam.id - Polda Sumbar meluluskan 280 calon Bintara Polri TA. 2020 dengan rincian untuk pria 266 orang dan wanita 14 orang. Peserta yang lulus seleksi tersebut akan mengikuti pendidikan di dua tempat.

“Pendidikannya ada di dua tempat, untuk Polki (Pria) akan mengikuti pendidikan di SPN Polda Sumbar, sedangkan Polwan nantinya di Sepolwan (Sekolah Polisi Wanita),” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, Sabtu (14/11/2020), sebagaimana dirilis di situs resmi Polda Sumbar

Satake menambahkan, 280 calon bintara tersebut terdiri dari Bintara Tugas Umum (PTU) 239 orang, Bintara Rekpro 13 orang dan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) 28 orang. Sehari sebelumnya, Jumat (13/11/2020) telah dilaksanakan Sidang Kelulusan Akhir tingkat Panitia Daerah (Panda) yang dipimpin oleh Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Edi Mardianto.

Sidang tersebut berlangsung di Gedung Convention Center STKIP PGRI Padang. Dengan dihadiri Irwasda Kombes Pol K. Rahmadi, Karo SDM Kombes Pol Hendra Wirawan, Pejabat Utama Polda Sumbar selaku Ketua Tim seleksi.

Kemudian juga hadir Panitia Pelaksana, Pengawas Internal, Pengawas Eksternal diantaranya UNP, IDI, Ombudsman, Kerapatan Adat Nagari (KAN) Salapan Suku Nagari Padang, serta peserta seleksi dan perwakilan orang tua peserta.

Diketahui, dari ribuan peserta yang telah mengikuti seleksi dari awal hingga sidang kelulusan akhir tingkat Panitia Daerah (Panda) berjumlah 475 orang peserta, dengan rincian 456 pria dan 19 wanita. Dari 475 peserta tersebut, yang dinyatakan lulus terpilih dan memenuhi syarat adalah 280. (*/Nabila Hanum)

Baca Juga

Berita Tanah Datar - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Satu unit truk tersangkut di jembatan rel kereta api di kawasan Lembah Anai.
Polda Sumbar Batasi Angkutan Barang Sumbu Tiga pada 5-15 April 2024
Fenomena perang sarung saat ini kerap terjadi di kalangan remaja. Namun fenomena ini bisa memicu aksi tawuran antar kelompok remaja dan
Marak Perang Sarung, Polda Sumbar: Fenomena Ini Dapat Picu Pertikaian dan Tawuran
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Fenomena perang sarung saat ini kerap terjadi di kalangan remaja. Namun fenomena ini bisa memicu aksi tawuran antar kelompok remaja dan
Polda Sumbar Ingatkan Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu saat Ramadan
Irwasda Polda Sumbar, Arif Rahman Hakim mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian dari Kombes Pol menjadi Brigjen Pol.
Irwasda Polda Sumbar Arif Rahman Hakim Naik Pangkat Jadi Brigjen
Kepolisian Daerah (Polda) Sumbar menggelar Apel Pergeseran Pasukan Personel Polri BKO Pengamanan TPS Pemilu 2024
Amankan TPS, Ini Tantangan Tugas yang Akan Dihadapi Personel Polda Sumbar di Lapangan