PKB Sumbar Minta Aparat Gerak Cepat Ungkap Pelaku Bom di Gereja Makssar

PKB Sumbar Minta Aparat Gerak Cepat Ungkap Pelaku Bom di Gereja Makssar

Ketua Umum DPW PKB Sumbar, Anggia Erma Rini. (Dok. PKB Sumbar)

Langgam.id - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumatra Barat mengutuk keras aksi peledakan bom di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan. PKB Sumbar mengganggap aksi itu sangat keji.

"Perbuatan itu sangat keji, tidak berperikemanusiaan, dan terkutuk di mata Allah SWT," ujar Ketua Umum DPW PKB Sumbar, Anggia Erma Rini, dalam keterangan tertulis, Minggu (28/3/2021).

Anggia meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaan setelah ledakan bom itu. Dia juga meminta aparat serius mengusut tuntas dalang dan pelaku bom bunuh diri tersebut.

"Apapun motifnya, sangat jelas tidak dapat dibenarkan. Aparat harus gerak cepat menangkap dan mengusut tuntas jaringan teroris ini sampai ke sel-selnya," ujarnya.

Dia menganggap peristiwa di Makassar itu sebagai ujian kemanusiaan bagi bangsa Indonesia. Dia mendorong agar masyarakat melapor kepada aparat jika menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.

"Semoga bangsa ini selalu diberikan perlindungan dari segala musibah dan cobaan. Sungguh tidak ada agama dalam tindakan teror dan bom bunuh diri," kata dia. (*ABW)

Baca Juga

Wakil Ketua DPW PKB Sumbar Firdaus menargetkan partainya optimistis meraih suara penuh dan bertekad meraih kemenangan di Pemilu 2024
PKB Targetkan Jadi Pimpinan DPRD Sumbar di 2024
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Ketua DPRD Sumbar menilai persoalan NII belum tuntas dengan hanya 391 orang cabut baiat.
391 Pengikut NII Dharmasraya Cabut Baiat, Ketua DPRD Sumbar: Harus Dicari Akar Persoalan
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pengamat terorisme turut mengomentari adanya pengikut NII yang cabut baiat di Dharmasraya.
Kata Pengamat Terorisme Soal Ratusan Pengikut NII di Dharmasraya Cabut Baiat
Berita Dharmasraya - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Diduga kelompok Jaringan Teroris NII di Dharmasraya, sebut Pancasila Tagut.
Cerita Mantan Jemaah Diduga Jaringan NII di Dharmasraya, Ajarannya Sebut Pancasila Tagut
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Gubernur Sumbar meminta kepala daerah agar mengawasi warga pendatang di tingkat RT dan nagari.
Cegah Terorisme, RT Diminta Awasi Warga Pendatang, Mahyeldi: Hidupkan Lapor 2 Kali 24 Jam
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sosiolog Agama UIN IB Padang nilai pemerintah di Sumbar defensif tanggapi isu terorisme.
Soal Jaringan NII di Sumbar, Sosiolog Agama UIN IB Padang Nilai Pemda Defensif